Samarinda (ANTARA Kaltim) - Puncak  peringatan   HUT Pemerintah kota  Samarinda  yang ke 55  dan Hari Jadi Kota Samarinda  ke 347 tahun,  pihak panitia menggelar panggung hiburan rakyat  dengan  penampilan  group Band Armada.

“Pada puncak peringatan HUT  tahun ini , sama seperti tahun-tahun sebelumnya menyuguhkan hiburan rakyat dengan penampilan  group Band  Armada  yang  lagunya sedang  hits “ Pergi Pagi Pulang Pagi,”  kata Ketua Panitia Pelaksana ,H.Zulfakar yang juga sekretaris Pemerintah Kota Samarinda, di Samarinda, Sabtu  (31/1)

Ia mengatakan, panggung hiburan rakyat  tersebut  dilaksanakan Sabtu  7 Pebruari 2015 dihalaman parker GOR Segiri Samarinda. Kegiatan konser musik  bersamaan dengan   kegiatan Lorong Budaya  yang menjadi agenda tahunan Dinas Pariwisata, Ekonomi Kreatif  dan  Kominfo kota Samarinda.

Sementara itu kepala Dinas Pariwisata, Ekonomi Kreatif & Kominfo kota Samarinda, HM Faisal menambahkan puncak peringatan HUT Kota Samarinda 2015  bertajuk  Anniversary Concert & Lorong Budaya.

Dikatakannya   konser  musik  nantinya bersamaan  dengan pagelaran  Lorong Budaya yakni kegiatan seni budaya seluruh paguyuban yang ada di kota Samarinda.

“Kegiatan dari pagi  hari  pukul  10.00  Wita  hingga sore  menampilkan  seni budaya, pameran dan dance clinic.  Kemudian pada malam harinya dilanjutkan dengan  penampilan group Band  Armada pada malam harinya," kata HM. Faisal  sebagai koordinator acara Hari Jadi Kota Samarinda..

Menurutnya  ada beberapa paguyuban  yang sudah memastikan  untuk mengikuti Lorong Budaya  di antaranya dari  Paguyuban Bali, Buton, Jawa, Toraja, Dayak, Banjar, Kutai dan  Bugis.

"Kami juga masih membuka bagi Paguyuban, kelompok seni budaya  yang ingin berpartisipasi   memeriahkan  puncak  perigatan  HUT Pemkot Samarinda dan Hari Jadi Kota Samarinda  dengan  berkoordinasi di Kantor Disparkom  jalan Dahlia No.69." kata  Faisal.(*)

Pewarta: Rachmad

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2015