Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar), Kalimantan Timur, memberikan bantuan ke para nelayan di Kecamatan Anggana sebanyak 130 unit mesin diesel dan mesin ketinting, demi untuk meningkatkan produksi ikan.

"Selain 130 unit mesin, Pemkab Kukar juga menyerahkan bantuan sebanyak 100 unit cool box (kotak pendingin) untuk 10 Kelompok Usaha Bersama (KUB) bagi nelayan dan pembudidaya ikan di Kecamatan Anggana," ujar Wakil Bupati Kukar Rendi Solihin di Tenggarong, Jumat.

Bantuan diberikan sebagai bentuk komitmen pemkab melalui Program Dedikasi Kukar Idaman (Inovatif, Daya Saing dan Mandiri), khususnya dukungan penyediaan sarana dan prasarana perikanan, baik nelayan tangkap maupun pelaku budi daya ikan.

Hal ini dilakukan untuk memberikan motivasi masyarakat dalam meningkatkan produksi dan produktivitas pertanian, bagi 25.000 nelayan dan pembudidaya produktif se-Kukar.

Ia meyakini bahwa bantuan yang telah diserahkan tersebut pada akhirnya dapat meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan keluarga, karena dari hasil tangkapan maupun budi daya yang banyak, dipastikan berimplikasi pada peningkatan ekonomi.

Setidaknya terdapat setidaknya empat program unggulan yang diperuntukkan bagi sektor perikanan di Kukar, yakni berupa Program Nelayanku Hebat, Ikanku Lestari, Mandiri Benih, dan Program Rumput Laut Bersinar.

Ia juga mengaku bersyukur karena Dinas Kelautan dan Perikanan telah menterjemahkan program prioritas yang diusung oleh bupati dan wakil bupati, sehingga program yang ada dapat mencakup semua bidang perikanan baik dari sisi nelayan, pembudidaya, benih, hingga rumput laut.

"Semua program yang telah disusun ini bertujuan untuk meningkatkan kemandirian, ketahanan pangan, dan kesejahteraan masyarakat. Semoga apa yang dilakukan ini membawa manfaat bagi kemajuan daerah, demi mewujudkan nelayan yang sejahtera dan berbahagia," katanya.

Ia juga berharap bahwa bantuan yang telah diserahkan pada Senin, 25 September 2023 dapat memberikan semangat bagi penerima dalam mencari rezeki. Sedangkan penyerahan bantuan tersebut dilakukan di Desa Sungai Meriam, Kecamatan Anggana.

Pewarta: M.Ghofar

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2023