PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim) raih Bronze Winner kategori Program Press Gathering Terbaik, dalam ajang Media Relation Awards (MRA) 2024 yang digelar Serikat Perusahaan Pers (SPS). 

VP Komunikasi Korporat Pupuk Kaltim Anggono Wijaya melalui keterangan pers yang diterima ANTARA Kaltim di Samarinda, Senin, mengungkapkan press gathering tidak hanya sekadar pertemuan antara perusahaan dan media, tapi juga menjadi wadah berbagi informasi, diskusi dan mempererat hubungan yang saling mendukung. 

"Melalui program ini, Pupuk Kaltim berusaha menciptakan komunikasi dua arah yang terbuka dan transparan, sehingga jurnalis beserta insan media dapat memahami lebih dalam visi misi serta kontribusi Pupuk Kaltim terhadap pembangunan pertanian dan ketahanan pangan nasional," ucap dia.

Penghargaan diterima perwakilan Manajemen Pupuk Kaltim dalam perayaan HUT SPS Ke-78 tahun, di Bandung Jawa Barat. 

Penghargaan ini diraih melalui inisiasi Halal Bihalal dan Media Gathering Perusahaan bersama media nasional tahun 2024, dimana kegiatan tersebut menjadi ajang mempererat silaturahmi, sinergi dan hubungan strategis antara Pupuk Kaltim bersama insan pers dalam mendukung ketahanan pangan nasional. 

Kata Anggono, Pupuk Kaltim terus berupaya menghadirkan inovasi press gathering dengan memberikan pengalaman berbeda bagi peserta, baik dari segi materi yang disampaikan maupun format yang lebih interaktif. 

Pupuk Kaltim menyadari, dukungan media sangat penting dalam menyampaikan informasi perusahaan kepada masyarakat, sehingga hubungan kerjasama yang strategis menjadi salah satu fokus yang senantiasa dibina secara baik dan berkelanjutan.

"Pupuk Kaltim memandang sinergi dengan media massa dan jurnalis penting untuk selalu terbina, sehingga kolaborasi dalam menyuguhkan infomasi perusahaan kepada masyarakat bisa tersampaikan sesuai sasaran," ujar Anggono, Kamis (26/9/2024). 

Lebih lanjut kata Anggono, melalui pemberitaan yang akurat, objektif dan berimbang, media telah menjadi mitra penting Pupuk Kaltim dalam memperkuat citra dan reputasi perusahaan, serta mendukung terciptanya transparansi dan akuntabilitas di setiap langkah yang diambil.

Oleh karena itu, penghargaan ini tidak hanya dinilai sebagai sebuah pencapaian, namun juga tantangan bagi Media Relation Pupuk Kaltim untuk terus meningkatkan kualitas

 program bersama media. 
Pupuk Kaltim raih penghargaan kategori Press Gathering Terbaik, dalam ajang Media Relation Awards (MRA) 2024. (ANTARA/HO-PKT)


Apalagi melihat tantangan dunia komunikasi korporasi yang semakin dinamis, perusahaan pun terus beradaptasi dengan perkembangan teknologi maupun tren terkini dalam menyampaikan informasi secara luas di masyarakat.

"Kami juga melakukan berbagai peningkatan, baik dari sisi penyediaan data yang lebih mendalam maupun materi secara komprehensif untuk memperkaya pengalaman para jurnalis," tambah Anggono.

Dirinya pun menyebut Pupuk Kaltim akan terus berupaya menghadirkan inisiatif komunikasi yang lebih inovatif, interaktif dan inklusif, serta memberikan manfaat lebih besar bagi media dan masyarakat. 

Dari hal tersebut, kerjasama antara perusahaan dan media massa semakin memberikan kontribusi positif bagi pembangunan bangsa melalui setiap informasi yang disampaikan. 

Anggono pun menyampaikan apresiasi kepada seluruh rekan media yang telah menjadi mitra strategis Pupuk Kaltim selama ini. Sebab tanpa dukungan dan kerjasama yang baik, sangat sulit bagi Pupuk Kaltim untuk mencapai tingkat keterbukaan dan kepercayaan publik. 

"Penghargaan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus berkarya dan berkontribusi lebih baik lagi. Kami harap sinergi antara Pupuk Kaltim bersama media akan terus terjaga dan semakin kuat kedepannya," tutur Anggono. 

Ketua Umum SPS Januar P Ruswita, menyampaikan Media Relation Awards merupakan bentuk apresiasi SPS atas kinerja korporasi atau institusi di bidang media relation, sebagai barometer untuk mengukur kinerja dalam satu tahun. 

Sejalan dengan tema “Mewujudkan Pers Sehat, Pers Berkualitas”, penghargaan ini diharap semakin mendorong seluruh perusahaan maupun institusi penerima, untuk senantiasa mengedepankan relasi media yang sehat, sinergi dan transparan untuk setiap informasi yang disampaikan. 

"Terima kasih dan apresiasi kami sampaikan kepada seluruh penerima penghargaan, atas sumbangsihnya dalam memajukan sekaligus mendukung industri pers dan ekosistem media selama ini," ucap Januar.
 

Pewarta: Ahmad Rifandi

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2024