Presiden Republik Indonesia Joko Widodo menyebut Delonix grup menjadi perintis investasi asing di Ibu Kota Nusantara dan akan membawa dampak kepercayaan pada investor asing lainnya.
Hal itu disampaikan Jokowi saat memberikan sambutan pada peletakan batu pertama (groundbreaking) komersial Delonix Nusantara di IKN, Rabu (25/9).
Hal itu disampaikan Jokowi saat memberikan sambutan pada peletakan batu pertama (groundbreaking) komersial Delonix Nusantara di IKN, Rabu (25/9).
"Meskipun menjadi perintis, namun Delonix grup bukan menjadi perusahaan mancanegara pertama yang dilakukan groundbreaking pada tahap 8," katanya.
Ia mengatakan tadi pagi telah dilakukan juga peletakan batu pertama investasi untuk pendidikan dari Australia kemudian yang kedua baru saja dilakukan peletakan batu pertama untuk pembangunan properti dari Rusia dan kemudian pada kesempatan ini juga dilakukan peletakan batu pertama properti Delonix Nusantara investor dari China.
Dari groundbreaking itu, kata Jokowi mulai terlihat kedatangan investor asing dari mancanegara yang memberi kepercayaan Kota Nusantara adalah lokasi yang sangat menarik bagi sebuah investasi.
Jokowi menjelaskan Delonix Nusantara akan membangun kompleks mix used di atas lahan seluas 24.200 meter persegi dengan nilai investasi sebesar Rp 500 miliar.
Lanjutnya, pembangunan kawasan mixed-use mencakup Model J Hotel, serviced apartment, pusat perbelanjaan, perkantoran, fasilitas olahraga dan kebugaran, serta ruang terbuka hijau.
Dia yakin Delonix akan berkembang pesat di Kota Nusantara, dan menjadi bagian dari kemajuan IKN sebagai Ibu Kota Indonesia.
Jokowi mengingatkan agar berhati-hati terkait harga tanah di IKN untuk tahun berikutnya. Harga tanah memang masih murah, tapi tahun depan tidak tahu, harganya bisa berlipat-lipat hingga 10 kali.