Sangatta  (ANTARA Kaltim) -  Ketua DPD Partai Demokrat Kalimantan Timur, Isran Noor menyatakan optimistis bahwa peluang untuk menjadi pemenang pada Pemilihan Umum Legislatif 9 April di Kaltim dan Kaltara cukup terbuka.

"Kalau saya melihat Pemilu Legislatif 9 April mendatang peluang Partai Demokrat cukup terbuka, paling tidak seperti Pemilu 2009 yakni urutan kedua," kata Isran di Sangatta, Selasa.

Menurut dia, kalau pemilu 2009 Partai Demokrat kaltim berada diurutan kedua. Sehingga tahun ini minimal sama, bahkan saya optimistis juga akan menjadi pemenang.

Jadi kalau di Kaltim dan Kaltara Partai Demokrat menjadi pemenang, maka secara otomatis juga Partai Demokrat Kutai Timur akan menjadi pemenang kembali seperti pada pemilu 2009 lalu.

Pada Pemilihan Umum Legislatif 2009 di Kalimantan Timur Partai Golongan Karya menjadi pemenang pertama dengan meraih 13 kursi sekaligus merebut kursi Ketua DPRD Kaltim dan Partai Demokrat diurutan kedua dengan perolehan 11 kursi di DPRD.

Tetapi untuk pemilihan di tingkat kabupaten Kutai Timur justru Partai Demokrat yang menjadi pemenang meskipun hanya tipis dengan sama-sama merebut lima kursi di DPRD dari 30 kursi yang tersedia. Partai Demokrat lebih unggul dalam perolehan suara sehingga berhak untuk menjadi Ketua DPRD periode 2009-2014.

Di depan wartawan, Isran juga menjelaskan jika dirinya masih menjadi kader Partai Demokrat, walaupun dirinya mengikuti Konvensi capres rakyat.

Kalau soal itu, jelas saya masih kader Partai Demokrat dan ketua DPD Partai Demokrat Kaltim, makanya saya tegaskan jika target kaltim dan kaltara adalah menang.

"Demokrat akan merebut kemenangan di parlemen tingkat provinsi maupun tingkat kabupaten/kota pada pemilu 9 April mendatang," ujarnya.(*)

Pewarta: Adi Sagaria

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2014