Badan Kesbangpol Provinsi Kalimantan Timur melaksanakan sosialisasi pendidikan politik kepada organisasi kemasyarakatan dan organisasi pemuda dalam rangka peningkatan partisipasi pemilih pada pemilu serentak tahun 2024.


Pelaksana tugas Asisten Pemerintahan dan Kesra Setprov Kaltim Deni Sutrisno menjelaskan pendidikan politik penting dilakukan sejak dini, terutama kepada pemilih pemula, sehingga ketika pemilihan tidak menjadi golongan putih (golput).

"Kita harapkan dengan pendidikan politik di lingkungan ormas, akademisi maupun pelajar, termasuk penyandang disabilitas. Agar meningkat partisipasi pemilih dan menghasilkan penimpin terbaik di negeri ini," kata Deni Sutrisno saat membuka Sosialisasi Pendidikan Politik dalam rangka peningkatan partisipasi pemilih pada pemilu serentak tahun 2024, di Hotel Elty Singgasana Tenggarong, Kutai Kartanegara, Kamis.

Deni menilai pendidikan politik sangat penting diberikan supaya masyarakat bisa memilih pemimpin maupun anggota parlemen yang berkualitas serta memihak kepada rakyat.

"Karena itu, bagus dilakukan pendidikan politik mulai sejak dini. Jadi, masyarakat dapat melihat bagaimana sosok pemimpin yang akan dipilih. Terutama tidak golput ketika pemilihan," jelasnya.

Sementara itu, Kepala Kesbangpol Kaltim Sufian Agus yang juga penyelenggara program mengatakan, sosialisasi dilaksanakan selama sehari di Tenggarong dengan sasaran ormas dan organisasi pemuda.

Dia mengatakan kegiatan sosialiasi ini akan terus dilakukan di seluruh wilayah yang ada di Kaltim dengan target target sasaran yang berbeda.

"Peserta yang hadir kurang lebih sekitar 100 orang. Kami berharap, dengan diikuti para ormas dan OKP dapat membantu pemerintah agar masyarakat tidak Golput ketika pemilu serentak," jelasnya.

Sosialisasi dimoderatori Kepala Kesbangpol Kukar Rinda Desianti.

Hadir ketika pelaksanaan, Direktur Poldagri Kemendagri Syarmadani, Dosen Unmul Budiman, Bawaslu Kukar M Rahman, Kesbangpol Kabupaten/Kota se Kaltim, sejumlah ormas dan OKP tingkat Provinsi Kaltim.(ADV/Diskominfo)
 

Pewarta: Arumanto

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2022