Cakupan vaksinasi COVID-19 di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Provinsi Kalimantan Timur untuk dosis satu sudah mencapai 69,02 persen, sehingga upaya menciptakan kekebalan komunal di daerah itu terus meningkat.

"Capaian vaksinasi hari ini mengalami peningkatan ketimbang kemarin yang tercatat 68,88 persen, karena puskesmas terus melakukan vaksinasi," ujar Juru Bicara Penanganan COVID-19 Kabupaten PPU dr Jansje Grace Makisurat di Penajam, Minggu.

Sedangkan untuk vaksinasi di dosis 2, lanjut Grace yang juga Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten PPU ini, hingga hari ini sudah tercapai 50,38 persen, naik ketimbang kemarin yang tercatat 50,34 persen.

Ia merinci per kelompok masyarakat yang telah divaksinasi, yakni untuk sumber daya manusia (SDM) dosis 1 sudah mencapai 120,66 persen, dosis 2 tercapai 116,76 persen, dan di dosis 3 tercapai 81,49 persen.

Kemudian untuk kelompok masyarakat rentan dan masyarakat umum di dosis 1 tercapai 57,74 persen dan di dosis 2 tercapai sebanyak 36 persen.

Untuk sasaran vaksinasi pada kelompok remaja, lanjutnya, capaian pada dosis 1 sebanyak 80,56 persen, kemudian pada dosis 2 tercapai 66,91 persen.

Sementara pada kelompok lanjut usia di dosis 1 sudah tercapai 50,54 persen, kemudian capain di dosis dua 36,20 persen.

Berikutnya adalah untuk kelompok petugas pelayanan publik, yakni di dosis 1 telah tercapai 129,77 persen dan untuk dosis 2 telah tervaksin  124,36 persen.

Ia juga mengatakan, sekitar dua pekan ini atau sejak akhir November hingga hari ini, Kabupaten PPU sudah tidak ada lagi warga yang positif COVID-19, sehingga ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak dan masyarakat atas capaian ini.

 

Namun demikian, lanjutnya, Satgas Penanganan COVID-19 Kabupaten PPU terus mengingatkan semua pihak tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes), kemudian tidak lengah atas segala kemungkinan yang berpotensi menularkan virus tersebut.

Pewarta: M.Ghofar

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2021