DPRD Kota Samarinda telah menetapkan pimpinan dewan definitif periode 2019-2024 pada rapat paripurna masa sidang III di ruang sidang Utama Gedung DPRD Samarinda, Selasa (24/9).
Pada rapat yang dipimpin oleh ketua sementara Siswadi dan dihadiri 36 anggota DPRD Kota Samarinda tersebut, ditetapkan Ketua DPRD Kota Samarinda dijabat oleh Siswadi dari PDIP, sedangkan Wakilnya dijabat Alphad Syarif dari Partai Gerindra, Rusdi dari Partai Golkar dan Subandi dari PKS.
Pengumuman penetapan pimpinan DPRD Kota Samarinda tersebut dibacakan oleh sekretaris dewan DPRD Samarinda, Agus Tri Sutanto.
Agus Tri Sutanto mengatakan Siswadi ditetapkan sebagai ketua DPRD berdasarkan surat keputusan dewan pimpinan pusat partai PDI Perjuangan No. 553/IN/DPP/IX/2019 tanggal 14 September 2019.
Sedangkan Alphad Syarif ditetapkan sebagai Wakil Ketua DPRD berdasarkan surat keputusan dewan pimpinan pusat partai Gerindra No.08-0429/KPPS/DPP-Gerindra/2019, ditetapkan pada tanggal 20 Agustus 2019.
Untuk Wakil Ketua DPRD dari Partai Golkar, dijabat oleh Rusdi berdasarkan surat keputusan dewan pimpinan pusat partai Golkar tertuang dalam No. L-888/Golkar/IX/2019, ditetapkan pada tanggal 06 September 2019.
Selanjutnya, Partai Keadilan Sejahtera yang menjabat sebagai wakil ketua adalah Subandi, sesuai dengan surat keputusan dewan pimpinan daerah Provinsi Kalimantan Timur Partai Keadilan Sejahtera, No. 03/SKEP/AR.1-PKS/2019.
Ketua DPRD Samarinda Siswadi mengatakan, pengumuman ketua dan wakil ketua definitif ini akan ditindaklanjuti oleh sekwan untuk disampaikan ke gubernur Kaltim.
"Rapat paripurna mengenai pengumuman ketua dan wakil ketua definitif DPRD Samarinda. Nantinya sekwan yang akan membuat surat beserta BAP, dikirim ke gubernur Kaltim melalui wali kota Samarinda,” ungkap Siswadi.
Siswadi menambahkan setelah surat tersebut masuk ke gubernur, maka Gubernur Kaltim Isran Noor yang akan menentukan dan menerbitkan pengesahan ketua definitif terpilih.
"Setelah surat pengesahannya terbit, maka tahapan selanjutnya akan ditentukan waktu untuk pengambilan sumpah jabatan ketua dan wakil ketua DPRD Samarinda masa bakti 2019-2024," jelasnya.
Dia menyebutkan, dewan telah mengagendakan pelantikan pimpinan definitif pada 9 Oktober 2019.
“Mudah-mudahan saja, tanggal 09 Oktober ini kita sudah melakukan peresmian dan pelantikan ketua definitif DPRD Samarinda periode 2019-2024," tutup Siswadi.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2019