Tanjung Redeb (ANTARA News Kaltim) - Rapat Paripurna DPRD Berau dengan agenda pengesahan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2012  Kabupaten Berau dijadwalkan berlangsung pada Senin (14/11).

Wakil Ketua DPRD Berau H Sa'ga, Kamis (10/11) mengatakan, rapat paripurna pengesahan Raperda APBD Tahun 2012, menjadi Perda APBD Tahun 2012 bisa dilaksanakan Senin (14/11).

Menurut dia, Rapat Kerja Badan Anggaran dengan Tim Anggaran Pemkab Berau membahas RAPBD untuk menjadi APBD 2012 berlangsung marathon selama tiga hari ini mulai Selasa (8/11) hingga Kamis (10/11).

Diungkapkan Wakil Ketua DPRD Berau H Sa'ga, pihaknya juga optimistis jika Kabupaten Berau bakal mendapatkan "bonus" dari Menteri Keuangan (Menkeu) sebesar Rp30 miliar, sesuai Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) RI Nomor 1 Tahun 2009, jika APBD ini disahkan sebelum batas akhir yang ditentukan bulan Desember 2011.

"Saat ini proses pembahasan APBD Tahun 2012 sudah memasuki penyelesaian akhir. Seluruh pembahasan hampir selesai. Jumat (11/11), kita akan melakukan persiapan Paripurna," ujarnya.

Terkait masalah bonus dari Menkeu, lebih lanjut politisi PPP ini menjelaskan, "bonus" itu bagian spirit bagi semua daerah yang bisa mengesahkan APBD dari batas yang ditentukan.

"Jadi bonus ini semacam rangsangan bagi semua daerah, agar dapat bekerja lebih profesional," katanya.

Jika APBD Berau  mendapatkan bonus itu, secara otomatis langsung masuk ke batang APBD, dan dihitung sebagai pendapatan daerah. Meski demikian, sebut Sa'ga tim Banggar di DPRD maupun di eksekutif ini tidak asal kerja, semua pembahasan tetap dilakukan dengan cara-cara profesional. Karena kami tidak mau dinilai masyarakat kerja asal-asalan, hanya gara-gara mengejar bonus Rp30 miliar itu," tegas Sa'ga yang juga asli asal suku Bajau.

Sementara itu Wakil ketua DPRD Muharram S Pd MM menyebutkan walau belum menyebutkan nominal anggaran per SKPD, dalam pembahasan selama tiga hari, tim banggar dan tim anggaran berjalan normatif.

"Kami menilai tim asistensi di eksekutif tengah berjalan, hal seperti sangat membantu berjalannya pembahasan," ungkap Muharram.

Ia juga menyebutkan dan seperti rencana induk pengembangan Pariwisata di Kabupaten Berau oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan sangat menunjang visi dan misi Kabupten Berau sebagai agro bisnis dan agro wisata. (*)

Pewarta: Helda Mildiana

Editor : Arief Mujayatno


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2011