Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) menggelar pemilihan Duta Baca Kaltim untuk pertama kalinya pada tahun 2024.
"Hari ini resmi dibuka kegiatan pemilihan Duta Baca Kaltim untuk yang pertama kalinya. Saya berharap semakin banyak masyarakat yang peka terhadap membaca ke depannya," ujar Kepala DPK Kaltim M Syafranuddin di Samarinda, Senin.
Dia menyatakan bahwa pemilihan Duta Baca 2024 ini bertujuan untuk meningkatkan literasi masyarakat, khususnya di kalangan pemuda.
Tiga nominator yang terpilih untuk pemilihan Duta Baca Kaltim 2024 adalah Dwi Rahmawati dari Samarinda, M Fauzan Amrillah dari Samarinda, dan Amira Syafana dari Balikpapan.
Syafranuddin menambahkan bahwa ketiga nominator ini merupakan yang terbaik dari 10 kabupaten dan kota di Kaltim.
"Semoga dengan adanya Duta Baca ini dapat memicu peningkatan literasi di Kaltim," tambahnya.
Kabid Pengembangan Perpustakaan dan Pembudayaan Kegemaran Membaca DPK Kaltim Hana Iriana mengharapkan kegiatan itu dapat memotivasi generasi muda untuk lebih peduli terhadap perpustakaan.
"Kami berharap agar tingkat literasi membaca di Kaltim dapat lebih tinggi. Kalau literasi kita tinggi, kita dapat mengolah informasi sendiri," katanya.
Dengan adanya Duta Baca, kata dia, diharapkan setiap kampung dan kecamatan di Kaltim dapat lebih hidup dengan kegiatan literasi yang aktif.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2024