Penjabat (Pj) Bupati Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Makmur Marbun meminta semua pihak di kabupaten itu menguatkan kerja sama demi kesuksesan pemilihan kepala desa (pilkades) yang akan digelar di 14 desa pada 29 Oktober 2023.
 
"Kami minta semua unsur sinergi untuk sukseskan pilkades pada tahun ini dan beriringan pelaksanaan tahapan pemilihan umum (pemilu) 2024" kata Makmur Marbun di Penajam, Selasa.
 
Makmur Marbun menekankan kerja sama dari seluruh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), TNI, kepolisian, kejaksaan dan pihak lain sehingga pilkades berjalan lancar, aman dan sukses.
 
Kerja sama dari semua pihak di daerah berjuluk Benuo Taka itu, lanjutnya, akan menjadi teladan pada pelaksanaan Pemilu 2024 serta penanganan yang lebih cepat jika terjadi konflik masyarakat terkait politik.
 
"Kami minta bersama-sama fokus pada pelaksanaan pilkades agar bisa berjalan dengan baik, aman dan lancar," ujarnya.

Baca juga: DPMD Penajam: Politik uang cederai demokrasi dalam Pilkades
 
Pemkab Penajam Paser Utara juga menggelar seleksi tertulis dari perguruan tinggi di luar wilayah untuk setidaknya lima bakal calon kepala desa yang maju pada satu desa yang sama.M

Makmur Marbun menyebut seleksi tertulis itu mengurangi risiko konflik pada satu desa dengan minimal lima calon yang maju.
 
Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara telah menjalin komunikasi dengan sejumlah akademisi Universitas Indonesia (UI) Jakarta. Para akademisi itu akan menjadi tim seleksi bakal calon kepala desa yang lebih dari lima orang itu.
 
Seleksi tes tertulis itu digelar untuk tiga desa dengan lebih dari lima orang yang mendaftar, yakni Desa Gunung Intan sebanyak tujuh orang bakal calon, Desa Labangka Barat enam orang bakal calon, dan Desa Giripurwa sebanyak 10 orang bakal calon.

Baca juga: Lima desa masuk wilayah IKN terancam batal gelar pilkades
 
Sebanyak 14 desa di Kabupaten Penajam Paser Utara yang menggelar pemilihan kepala desa pada 29 Oktober 2023, yaitu Desa Sidorejo dan Giripurwa di Kecamatan Penajam; serta Desa Bangun Mulya di Kecamatan Waru.
 
Berikutnya, Desa Labangka, Gunung Intan, Rintik, Gunung Mulia dan Desa Labangka Barat di Kecamatan Babulu; serta Desa Bumi Harapan, Argo Mulyo, Semoi Dua, Suko Mulyo, Karang Jinawi dan Desa Telemow di Kecamatan Sepaku.

Pewarta: Nyaman Bagus Purwaniawan

Editor : Imam Santoso


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2023