Samarinda (ANTARA Kaltim) - Kepala Biro Humas dan Protokol Pemprov Kaltim, S Adiyat, menilai organisasi kehumasan di wilayah itu masih memerlukan koordinasi yang lebih baik lagi antara instansi yang satu dengan lainnya sehingga bisa lebih profesional.

"Organisasi kehumasan sudah ada namun saat ini kurang berjalan maksimal, namun pada tahun 2013 sudah saya canangkan bahwa ke depannya, Badan Koordinasi Kehumasan (Bakohumas) Kaltim harus profesional, " ujarnya di sela-sela acara Bakohumas Kaltim di Samarinda, Rabu.

Dia menjelaskan bahwa Bakohumas harus profesional untuk menyampaikan informasi yang benar-benar terbaru dan benar yang disampaikan pemerintah kepada masyarakat.

"Organisasi Kehumasan pada tahun 2014 diaktifkan lagi, karena pada tahun 2015 tahun perdagangan bebas dan informasi-informasi ini sangat penting. Apabila kita ketinggalan informasi masyarakat juga akan dirugikan," kata Adiyat.

Adiyat mengharapkan pertemuan Bakohumas merupakan hal yang strategis terutama memasuki tahun politik pada 2014 yaitu pemilihan umum dan pemilihan presiden (pilpres).

"Saya sudah sampaikan kepada teman-teman di kabupaten dan kota di Kaltim untuk meningkatkan koordinasi untuk memberikan informasi kepada masyarakat. Misalnya di media cetak saat ini ada halaman khusus terutama dalam menyampaikan informasi terkait dengan masyarakat seperti pemadaman listrik dan bencana alam," kata Adiyat.

Pemprov menggelar pertemuan Bakohumas Kaltim. Pertemuan bidang komunikasi pemerintah ini akan mengundang bagian kehumasan pemerintah kabupaten dan kota, humas Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), humas Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) dan instansi vertikal dan humas BUMN/BUMD. (*)

Pewarta: Susylo Asmalyah

Editor : Arief Mujayatno


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2013