Dinas Pertanian Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, membeli alsintan (alat dan mesin pertanian) untuk diberikan kepada kelompok tani di daerah itu.

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Penajam Paser Utara, Mulyono di Penajam, Kamis mengatakan, instansinya akan membeli empat unit alsintan sebagai penunjang penggarapan pertanian.

"Tahun ini (2021) kami akan bagikan empat unit alat dan mesin pertanian kepada kelompok tani," ujarnya.

"Alsintan itu akan digunakan untuk menunjang penggarapan pertanian bagi para petani," tambahnya.

Alsintan berupa satu unit mesin pemanen kombinasi (combine harvester) menurut Mulyono, akan diberikan kepada kelompok tani di Desa Sidorejo, Kecamatan Penajam.

Sedangkan tiga unit traktor tangan (hand tractor) untuk mengolah tanah diberikan kepada kelompok tani di Kecamatan Waru dan Sepaku.

"Kami targetkan alat dan mesin pertanian itu diserahkan kepada kelompok tani paling lambat pada akhir 2021," ucap Mulyono.

Dinas Pertanian Kabupaten Penajam Paser Utara menyediakan anggaran sekitar Rp800 juta untuk pengadaan alsintan tersebut.

Anggaran tersebut jelas Mulyono, untuk membeli satu unit mesin pemanen kombinasi dan tiga unit traktor tangan.

"Anggaran pengadaan empat unit alsintan itu bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja atau APBD kabupaten 2021," kata dia.

Diharapkan bantuan alat dan mesin pertanian tersebut, dapat meningkatkan produksi pertanian tanaman padi di Kabupaten Penajam Paser Utara.

Pewarta: Bagus Purwa

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2021