Bubuhan Driver Gojek Samarinda wilayah Jalan M.Yamin, Pramuka, Wahid Hasyim (Budgos MPW)  Samarinda ikut ambil bagian membantu meringankan beban korban banjir Samarinda. Komunitas driver gojek tersebut menyalurkan obat-obatan, puluhan nasi bungkus, air minum dalam kemasan dan sedikit uang tunai bagi anggota sesama driver yang terdampak banjir.
 

“Ini bentuk kepedulian kita terhadap sesama. Tidak hanya bagi anggota sesama profesi driver, tapi juga warga masyarakat yang memang sangat membutuhkan bantuan,” ujar Ketua Budgos MPW, Bayu saat penyerahaan bantuan, di Jalan Gelatik Samarinda, Rabu (27/5).

Dia berharap sedikit bantuan yang disalurkan dapat memberi semangat kepada driver dan warga terdampak banjir karena diberi perhatian.Termasuk ingin menggugah pihak lain yang memiliki kelebihan rezeki untuk ikut ambil bagian membantu sesama. Sebab driver ojol yang dengan keterbatasannya bisa menunjukan kepedulian membantu sesama yang membutuhkan.

“Kecenderungan di masyarakat menganggap driver ojol hanya sebagai sasaran penerima bantuan seperti saat wabah COVID-19. Tapi kita ingin juga bisa ikut berbagi,” tegasnya.

Menurutnya, bantuan yang disalurkan merupakan donasi sesama driver anggota Budgos MPW yang disampaikan kepada pengurus baik berupa uang tunai, gopay, maupun transfer bank.

“Semoga bantuan ini menjadi amal ibadah teman-teman dan membawa kebaikan bagi kita semua,” ujarnya.

Pewarta: Arif Maulana

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2020