Samarinda (ANTARA Kaltim) - Pada puncak peringatan HUT  ke 43 Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Kencana Kota Samarinda menggelar donor darah bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Samarinda.

"Kegiatan donor darah ini dapat menjaring 81 orang dari sekitar seratusan yang telah mendaftar untuk menyumbangkan darahnya, karena alasan kondisi tertentu  sekitar 20 peserta tidak bisa diambil darahnya," kata Kasi Humas PDAM Tirta Kencana Kota Samarinda, HM Lukman di Samarinda, Kamis (13/4).

Kegiatan sosial berupa donor darah ini biasanya rutin dilakukan PDAM Tirta Kencana setiap tiga bulan sekali, penyumbang darah tersebut terdiri dari  jajaran pejabat PDAM, karyawan dan pelangganpun dipersilahkan, namun pada momen  HUT jumlahnya lebih banyak dari biasanya  hanya sekitar 50 orang.

Menurutnya kegiatan  bakti sosial berupa donor darah  ini  akan   lebih mudahkan pihak PMI  cabang Samarinda  untuk mendapatkan stok darah dan lebih banyak dibandingan  hanya menunggu orang yang datang ke unit donor darah  PMI Samarinda.

Diharapkan  kegiatan donor darah   yang dilakukan Perusda PDAM Tirta Kencana  dapat membantu kebutuhan stok darah di PMI cabang Samarinda serta dapat dimanfaatkan bagi pasien yang membutuhkannya.

"Kegiatan donor darah kali ini para pendonor  juga mendapat kupon door prize  yang diundi untuk mendapatkan hadiah voucer berupa uang, televisi dan kulkas," katanya.

Dijelaskan  bahwa  ada beberapa rangkaian kegiatan yang dilaksanakan PDAM Tirta Kencana Kota Samarinda dalam rangka memeriahkan HUT ke 43 di antaranya  pemberian santunana ke panti asuhan, jalan sehat, coffe morning bersama awak media, peresmian gedung laboratoriun induk dan bakti sosial berupa donor darah.

Lukman menambahkan diusianya  ke 43 tahun  PDAM Tirta Kencana Kota sudah mampu memberikan pelayanan  distribusi air bersih sekitar 80 persen  atau 143.300 sambungan rumah kepada para pelanggan.

Pelayanan akan terus ditingkatkan, baik kualitas air , menekan tingkat kebocoran maupun kemudahan dalam pembayaran dengan  membuka sejumlah loket dan bekerjasama dengan sejumlah bank.   

"Pada tahun 2017 ini PDAM Tirta kencana juga akan memberikan kontribusi Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp2 miliar kepada Pemkot Samarinda sesuai yang ditergetkan," ujar Lukman.(*)
 

Pewarta:

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2017