Bontang (ANTARA Kaltim) - Rapat paripurna DPRD Kota Bontang dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-16 daerah tersebut, Senin, diwarnai interupsi sejumlah anggota dewan yang hadir.

Rapat yang dipimpin Ketua DPRD Kota Bontang Kaharuddin Jafar, awalnya berjalan khidmat sampai pembacaan doa.

Namun, sebelum penutupan rapat paripurna, tiga anggota DPRD masing-masing Ketua Komisi I Agus Haris dan anggotanya Setioko Waluyo, serta Ketua Fraksi Nasdem Bakhtiar Wakkang menyampaikan interupsi kepada Wali Kota Adi Darma yang hadir didampingi Wawali Isro Umarghani.

Setioko Waluyo dalam kesempatan itu meminta Pemkot Bontang untuk memberikan penjelasan secara rasional kepada masyarakat atas pelayanan yang tidak maksimal, seperti pelayanan air bersih yang masih dikeluhkan, pemadaman secara bergilir dan akses pelayanan kesehatan yang belum efektif.

"Pak wali, tolong beri penjelasan secara rasional soal distribusi air PDAM yang belum lancar, kemudian listrik yang suka padam dan BPJS yang belum merata ke warga Bontang," kata Setioko.

Sementara Ketua Fraksi Nasdem Bahktiar Wakkang menyayangkan pada peringatan hari jadi Kota Bontang ini banyak para tokoh masyarakat yang tidak hadir ikut merayakan, padahal mereka telah memberikan jasanya kepada daerah setempat.

"Seharusnya Pemkot Bontang memberikan apresiasi bagi pencipta lagu mars Kota Bontang, pembuat motto Kota TAMAN. Mereka telah memberikan dedikasi tinggi untuk Bontang," ujarnya.

Senada dengan Bakhtiar, Ketua Komisi I Agus Haris mengatakan sejatinya dalam perayaan HUT, para tokoh masyarakat, tetua dan pihak yang telah berpartisipasi aktif dalam pembangunan kota turut diundang sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan.

"Perubahan dari Kota Administratif menjadi Kota Bontang seperti sekarang banyak peran para senior, baik di lingkungan pemkot maupun warga sipil. Saya harap ke depan mereka lebih diperhatikan," katanya.

Usai penyampaian interupsi, pimpinan sidang Kaharuddin Jafar mengatakan akan menampung aspirasi dari para rekannya di DPRD.

"Semua Aspirasi para anggota kita tampung sebagai masukan dan ke depan agar semua tokoh masyarakat yang pernah berjasa kepada Kota Bontang ikut dihadirkan dalam perayaan hari jadi ini," ujarnya. (Adv/*)

Pewarta: Irwan

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2015