Samarinda (ANTARA Kaltim) - Anggota Komisi II DPRD Kalimantan Timur (Kaltim) Ali Hamdi mengimbau masyarakat bijak dalam berbelanja kebutuhan pokok dengan cara berbelanja seperlunya untuk menghindari melonjaknya harga menjelang bulan Puasa Ramadhan.

Menurut Ali Hamdi di Samarinda, Jumat, salah satu faktor penyebab kenaikan harga adalah peningkatan permintaan dari masyarakat.

Karena tinjauan dari segi ekonomi, kata dia, jika permintaan naik maka kemungkinan besar harga ikut naik.

"Harga kebutuhan jelang Ramadhan memang biasanya merangkak naik. Namun kami mengimbau masyarakat untuk tidak perlu panik. Berbelanjalah sesuai dengan kebutuhan," katanya.

Untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan harga, dia mengharapkan Disperindakop turun ke lapangan melakukan inspeksi mendadak (sidak) dan pengecekan rutin untuk mengetahui data-data pasti penyebab kenaikan harga yang dilakukan pedagang.

"Perlu keterpaduan semua bidang untuk mengantisipasi kenaikan harga yang terlalu tajam," tuturnya.

Selain menjaga kestabilan harga, wakil rakyat asal daerah pemilihan Kutai Kartanegara dan Kutai Barat ini pun mengimbau pemerintah intensif melakukan pemantauan ke pasar untuk mengantisipasi penimbunan dan kekurangan stok bahan pokok.

Hal ini dimaksudkan, supaya para pedagang tidak melakukan penimbunan hingga merugikan konsumen, utamanya masyarakat menengah ke bawah.

"Jangan sampai masyarakat terutama yang menengah ke bawah bertambah bebannya dengan lonjakan harga. Selain itu pula diperparah dengan terbatasnya stok bahan yang diakibatkan oleh penimbunan pedagang. Kami berharap instansi terkait untuk mengantisipasi hal ini," katanya.    (*)

Pewarta: Arumanto

Editor : Amirullah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2015