Kepala bagian operasional Polresta Balikpapan Komisaris Polisi Dede Kurniawan mengatakan pengamanan debat Pasangan Calon (Paslon) wali kota dan wakil wali kota Balikpapan di Pilkada 2024  berlangsung pukul 20.00 Wita dibagi menjadi tiga ring.

"Kami turunkan kurang lebih sekitar 213 personel yang terdiri dari anggota Polres, maupun dukungan Bawah Kendali Operasi (BKO) dari Brimob Polda Kaltim yang mengisi tiga ring itu," jelas Dede dalam apel kesiapan pengamanan, Rabu (23/10).

Dia menjelaskan, untuk ring 1 berada di dalam kawasan dalam hotel, mulai dari lokasi debat hingga lobi hotel yang menjadi tempat debat berlangsung.

"Sistem pengamanan, para pendukung Paslon akan disekat, untuk masing-masing pendukung yang bisa masuk hanya 50 orang saka," katanya.

Menurutnya  untuk daerah ring 1 sudah dilakukan sterilisasi serta disiapkan secdoor dari Pengamanan Obyek Vital (Pak Obvit) Polresta Balikpapan.

"Kemudian untuk di ring 2 berada di luar hotel," ucapnya.

Dia mengemukakan, untuk ring 2 itu mulai dari halaman bagian depan hotel tinggal halaman bagian belakang yang diperkirakan juga diramaikan oleh para pendukung.

"Sedangkan ring 3 berada di luarnya lagi, itu kami pertebal untuk pengamanan lalulintas, kami juga dibantu oleh Dinas Perhubungan (Dishub)," jelasnya.

Lanjut Dede, dalam hal ini juga ada pengalihan arus, dimana untuk jalur masuk hanya satu jalur yakni melalui sisi kiri jalanan menuju lokasi acara atau tepatnya dari arah Taman Bekapai

Selain itu telah disiapkan juga kantung parkir, yang sudah memiliki stiker KPU parkir di dalam yang tidak di luar, tepatnya di gedung parkir kendaraan," katanya.

Dari pantauan ANTARA, hingga pukul 19.00 Wita para pendukung paslon sudah mulai memadati hotel, nampak juga kendaraan taktis dikerahkan aparat kepolisian.

Pewarta: Muhammad Solih Januar

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2024