Samarinda (ANTARA Kaltim) -  Sebanyak 436 calon haji asal Kota Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim), akan mulai diberangkatkan pada 11 September 2014.

"Berdasarkan hasil rapat koordinasi dengan Pemerintah Provinsi Kaltim, calon haji Samarinda yang berjumlah 436 orang, dibagi dalam dua gelombang yakni, dua kloter pada gelombang pertama dan satu kloter pada gelombang kedua," ungkap Pelaksana Harian (Plh) Kantor Kementrian Agama Kota Samarinda H Masdar Amin, Kamis.

Pemberangkatan pertama calon haji Samarinda yang dimulai pada 11 September 2014 itu kata Masdar Amin yakni kloter 7 dengan jumlah 355 orang.

"Jamaah calon haji kloter 7 ini dijadwalkan sudah akan diberangkatkan dari GOR Segiri Samarinda menuju asrama haji Batakan Balikpapan pada pukul 16.00 Wita dan diperkirakan sudah masuk asrama pada pukul 21.30 Wita. Calon haji gelombang pertama ini rencananya diberangkatkan ke tanah suci pada keesokan harinya yakni Jumat (12/9) sekitar pada pukul 23.30," kata Masdar Amin.

Sedangkan untuk kloter 8 dengan jumlah 37 orang lanjut Masdar Amin akan diberangkatkan pada tanggal 13 September 2014 mulai pukul 13. 00 Wita dan diperkirakan sudah masuk asrama haji Batakan Balikpapan pada Sabtu (13/9) sore.

"Terakhir, kloter 12 yang masuk pada gelombang kedua dengan jumlah 44 calon haji diberangkatkan pada Sabtu, 20 September 2014 sekitar pada pukul 04.30 Wita dan diperkirakan sudah masuk asrama pada puku 07.00 Wita," ujar Masdar Amin.

Ia mengimbau jamaah calon haji Samarinda agar proaktif memantau perkembangan informasi di Kantor Kementrian Agama Kota Samarinda.

"Kami juga mengimbau kepada seluruh jamaah calon haji untuk terus memperdalam manasik haji agar setelah berada di tanah suci jamaah bisa benar-benar mandiri tanpa tergantung dengan kelompok," ungkap Masdar Amin. (*)

Pewarta: Amirullah

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2014