Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindagkop dan UKM) Provinsi Kalimantan Timur memastikan ketersediaan pangan di Kaltim aman hingga akhir tahun 2023.
"Pangan kita aman dan tercukupi hingga akhir tahun, termasuk menyambut momen Hari Natal dan Tahun Baru," kata Kepala Dinas Perindagkop dan UKM Kaltim, Heny Purwaningsih di Samarinda, Selasa.
Dengan demikian, masyarakat Kaltim diharapkan tidak perlu khawatir, aksi borong atau membeli kebutuhan bahan pokok secara berlebihan karena secara umum sampai akhir tahun kondisi ketersediaan pangan seperti beras, tepung, gula, telur dan daging masih mencukupi.
Ia menjelaskan tim monitoring harga dan stok di berbagai Kabupaten dan Kota telah melakukan pemantauan stok dan harga dari komoditi bahan pangan di pasar. Hasil pemantauan menunjukkan bahwa stok yang dimiliki para pedagang pasar cukup hingga akhir tahun.
Baca juga: Kabupaten Penajam pantau komoditas pangan Sepaku jelang IKN pindah
Artinya penguatan kerjasama dengan para distributor atau pedagang di Daerah pemasok sudah terjalin sedemikian rupa dan sedemikian kuatnya, sehingga mereka bisa melakukan upaya untuk mendatangkan pasokan pangan dari daerah-daerah yang saat ini memiliki ketersediaan yang lebih.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2023
"Pangan kita aman dan tercukupi hingga akhir tahun, termasuk menyambut momen Hari Natal dan Tahun Baru," kata Kepala Dinas Perindagkop dan UKM Kaltim, Heny Purwaningsih di Samarinda, Selasa.
Dengan demikian, masyarakat Kaltim diharapkan tidak perlu khawatir, aksi borong atau membeli kebutuhan bahan pokok secara berlebihan karena secara umum sampai akhir tahun kondisi ketersediaan pangan seperti beras, tepung, gula, telur dan daging masih mencukupi.
Ia menjelaskan tim monitoring harga dan stok di berbagai Kabupaten dan Kota telah melakukan pemantauan stok dan harga dari komoditi bahan pangan di pasar. Hasil pemantauan menunjukkan bahwa stok yang dimiliki para pedagang pasar cukup hingga akhir tahun.
Baca juga: Kabupaten Penajam pantau komoditas pangan Sepaku jelang IKN pindah
Artinya penguatan kerjasama dengan para distributor atau pedagang di Daerah pemasok sudah terjalin sedemikian rupa dan sedemikian kuatnya, sehingga mereka bisa melakukan upaya untuk mendatangkan pasokan pangan dari daerah-daerah yang saat ini memiliki ketersediaan yang lebih.
Heny menekankan, Disperindagkop sudah melakukan beberapa upaya-upaya menjaga stabilitas stok maupun stabilitas harganya, salah satunya melalui beberapa program yang dilaksanakan dan juga koordinasi dengan instansi terkait juga telah dilakukan untuk menjaga ketersediaan bahan pangan di Kaltim.
Selain itu, pihaknya juga memperkuat kerjasama dengan-daerah penyuplay atau penghasil bahan pangan hal ini sejalan dengan arahan Presiden dan komitmen Kaltim melakukan penguatan kerjasama dengan daerah Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah Jawa Timur dan DKI Jakarta.
Dia pun meminta masyarakat tidak lakukan aksi borong, karena Pemerintah dengan lintas sektor sudah melakukan upaya-upaya untuk mewujudkan ketersediaan stok dan keterjangkauan harga kebutuhan pokok itu aman terjangkau dan cukup.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2023