BMKG Stasiun Balikpapan memprakirakan Kota Balikpapan cerah, pada Selasa (19/9) siang hingga Rabu (20/9) pagi, sedangkan sebagian kecamatan di Kota Samarinda hujan ringan pada Selasa malam hingga Rabu dini hari.

"Secara umum di Kota Balikpapan dengan cuaca cerah dan berawan pada Selasa-Rabu, kecuali di Kecamatan Balikpapan Kota hujan ringan pada Selasa pagi," ujar Prakirawan Stasiun Meteorologi Kelas I Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan BMKG Balikpapan Diyan Novrida di Balikpapan, Senin.

Sedangkan di Samarinda diprakirakan hujan ringan akan terjadi pada Selasa malam sekira pukul 20.00 dan 23.00 Wita di empat kecamatan yakni Kecamatan Loa Janan Ilir, Sungai Kunjang, Samarinda Seberang, dan Kecamatan Palaran.

Sedangkan pada Rabu dini hari sekira pukul 02.00 Wita, hujan ringan berpotensi terjadi enam kecamatan yakni Sungai Pinang, Samarinda Ilir, Samarinda Kota, Samarinda Ulu, Samarinda Kota, dan Kecamatan Sambutan.

Hujan ringan tersebut berpotensi disertai dengan angin kencang berdurasi singkat, sehingga masyarakat diimbau waspada terhadap dampak yang bisa ditimbulkan seperti jalan licin, longsor dan pohon tumbang.

Prakiraan peristiwa ini pun telah disampaikan ke pihak terkait, termasuk ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) baik di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota, agar segera dilakukan mitigasi untuk meminimalisir dampaknya ke masyarakat.

Selain dua kota tersebut, kabupaten lain di Provinsi Kalimantan Timur yang diprakirakan hujan ringan adalah Kabupaten Kutai Timur, yakni terjadi pada Selasa sekira pukul 08.00 dan 11.00 di Kecamatan Batu Ampar, Muara Ancalong, Muara Wahau, Busang, Long Mesangat, Muara Bengkal, pukul 17.00 hampir semua kecamatan.

Pada Rabu dini hari sekira pukul 02.00 hingga pukul 05.00 Wita, hujan ringan di Kecamatan Karangan Kongbeng, Muara Ancalong, Muara Wahau, Sandaran, Bengalon, Busang, dan Kecamatan Rantau Pulung.
 

Pewarta: M.Ghofar

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2023