Badan Musyawarah (Banmus) DPRD Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) menyusun agenda kegiatan DPRD Kaltim masa sidang I tahun 2023.

"Pertemuan hari ini membahas beberapa agenda yang disusun pada masa sidang I DPRD Kaltim pada awal tahun 2023," ujar Wakil Ketua DPRD Kaltim Muhammad Samsun di Samarinda, Rabu.

Dia menyebutkan, masa sidang I merupakan susunan jadwal DPRD Kaltim selama bulan Januari dan Februari tahun 2023. Salah satu agenda besar adalah sidang peringatan HUT Kaltim pada tanggal 5 Januari 2023.

Menurutnya,  ada beberapa Ranperda yang juga  akan digodok di awal tahun 2023, yakni Raperda inisiatif tentang Pendidikan Pancasila.

Kemudian pengesahan Raperda RTRW  dalam masa perpanjangan nanti akan diagendakan  rapat paripurna pengesahan sekitar bulan Januari 2023 setelah asistensi dari Kemendagri dan Kementerian ATR sudah didapatkan," ujar Samsun.

Ia menjelaskan untuk agenda penyusunan Ranperda inisiatif tentang  Pendidikan Pancasila, awal Januari nanti akan dibahas dan direview, meminta pandangan dari para instansi  terkait dan juga dari Pemerintah.

Lanjutnya, setelah pembahasan awal dari instansi terkait, baru kemudian diagendakan rapat tentang pembentukan panitia khusus (Pansus) Raperda Pendidikan Pancasila.

"Raperda inisiatif usulan Komisi II mengenai alur Sungai Mahakam masih belum masuk dalam  agenda kami, kemungkinan masih dibahas di Bapemperda," ucap Samsun.
 

Pewarta: Fandi

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2022