Dinas Pangan Tanaman Pangan dan Hortikultura (DPTPH) Kaltim menyalurkan bantuan sarana pengendalian organisme pengganggu tanaman (OPT) untuk membantu kegiatan peningkatan produksi tanaman pangan di Kabupaten Penajam Paser Utara.
 

Kepala DPTPH Kaltim Siti Farisyah Yana mengatakan bantuan tersebut bersumber dari dana APBN tahun anggaran 2020 senilai Rp75 juta.

"Bantuan sarana pengendalian OPT ini untuk hama tikus dan wereng," kata Siti Farisyah Yana,Rabu.

Bantuan tersebut terdiri atas 380 liter dan 150 kg pestisida kimia untuk OPT tikus, wereng batang coklat dan wereng punggung putih.

Dijelaskan, terjadi serangan hama OPT di beberapa areal tanaman pangan pada kawasan kelompok tani (Poktan) di empat kecamatan di Panajam Paser Utara.

Yana mengatakan Poktan yang mendapat bantuan yaitu poktan Sinar Karya Kecamatan Waru 37 hektar, Kecamatan Sumber Hikmah Kecamatan Penajam 40 hektar, Poktan Mulia Kecamatan Sepaku 30 hektar dan Poktan Hidup Baru Kecamatan Babulu 52 hektar.

"Dinas Pangan TPH setiap tahun mendapat cadangan pestisida bagi petani," jelasnya.

Bantuan sarana OPT, akan diserahkan oleh Gubernur Kaltim H Isran Noor saat kunjungan kerja ke wilayah selatan pada Rabu (27/1/2021).

"Pak Gubernur juga akan menyerahkan bantuan beras 20 ton dari cadangan pangan pemerintah daerah senilai Rp210 juta untuk korban pasca banjir di Kalimantan Selatan," kata Yana.
 

Pewarta: Arumanto

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2021