Kabupaten Kutai Timur (Kutim) berhasil meraih dua penghargaan pada ajang Festival Pangan  dan Launching Diversifikasi Pangan Lokal di Ruang Ruhui Rahayu, Kantor Gubernur Kaltim pada, Selasa (27/10). 


"Alhamdulillah kita bersama teman Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Kutai Timur meraih meraih juara II pada  lomba produk pangan lokal, dan juara II pada  lomba lunch box non beras non terigu Beragam Bergizi Sehat dan Aman," ujar Pjs Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kutim Rina Marlina Moh Jauhar Efendi. 

Pada kegiatan lomba cipta menu kategori paket makan siang atau lounchbox B2SA, juara pertama diraih TP PKK Kota Samarinda, disusul TP PKK Kutai Timur, dan TP PKK Kutai Kartanegara. 

Kemudian juara harapan I TP PKK Kutai Barat, dan juara harapan II TP PKK Mahakam Ulu. 

Untuk kategori produk olahan komersial dalam kemasan juara pertama diraih Kota Samarinda disusul Kabupaten Kutai Timur dan Kabupaten Kutai Kartanegara di peringkat III, dan Kutai Barat  meraih juara harapan I. 

Sedangkan kategori paket makan siang atau lunchbox B2SA plus kudapan juara pertama kate@ring Malehoi , Loa Janan Ilir, disusul Tya katering dari Samarinda Ilir dan Katering Memey dari Sungai Pinang.

penyerahan penghargaan kepada para pemenang diserahkan langsung Wakil Gubernur Kaltim, Hadi Mulyadi kepada perwakilan pemenang. Kutai Timur, diterima Pjs Ketua TP PKK Kutai Timur, Rina Marlina Moh Jauhar. 
 

Pewarta: Arif Maulana

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2020