Tanah Grogot (Antaranews Kaltim) - PT Kideco Jaya Agung memberikan apresiasi kepada 1.825 siswa berprestasi mulai Taman Kanak-Kanak hingga Sekolah Menengah Atas melalui program Siswa Gemilang tahun 2018.

First Manager CSR Kideco Suryanto di Tanah Grogot, Kabupaten Paser, Selasa, mengatakan bahwa program yang secara rutin dilaksanakan perusahaan sejak tahun 2007 itu berupa pemberian penghargaan dalam bentuk hadiah kepada siswa yang meraih peringkat terbaik pertama hingga ketiga di masing-masing kelas dari jenjang TK, SD, SMP, dan SMA.

"Siswa yang menerima penghargaan itu berasal dari 96 sekolah yang tersebar di lima kecamatan di Kabupaten Paser," katanya.

Suryanto berharap pemberian penghargaan ini bisa memotivasi para siswa untuk terus giat belajar agar mampu meraih prestasi.

"Seseorang yang secara terus menerus belajar di sekolah memerlukan dorongan motivasi dari luar, sehingga keinginan itu akan terus meningkat. Salah satu pendorong semangat untuk terus belajar melalui pemberian penghargaan berupa hadiah," ujarnya.
 
PT Kideco Jaya Agung merupakan perusahaan tambang batu bara yang memiliki kepedulian tinggi terhadap pendidikan di Kabupaten Paser melalui program-program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) di sektor pendidikan.

Melalui program PPM, perusahaan ikut berpartisipasi dalam mendorong motivasi siswa untuk terus belajar dan mencapai performa gemilang.

Menurut ia, di tengah defisit anggaran yang melanda semua sektor, baik itu pemerintah maupun swasta, lanjut Suryanto, Kideco tetap berupaya memberikan peran aktifnya dalam meningkatkan mutu pendidikan, khususnya di Kabupaten Paser.

Daftar penerima penghargaan program Siswa Gemilang 2018:

 

NO

JENJANG SEKOLAH

JUMLAH

SEKOLAH

HADIAH

1

TK/PAUD

26

252

2

SD/MI

45

1.038

3

SMP/MTs

16

357

4

SMA/MA

9

168

TOTAL

96

1.815

 

Pewarta: R Wartono

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2018