Tana Paser (Antaranews Kaltim) - Tim gabungan Pemkab Paser menertibkan para pedagang ayam yang berjualan di pintu gerbang pasar penampungan,  Senaken, Tanah Grogot, Senin.

Selanjutnya, para pedagang ayam itu dipindahkan ke lokasi bagian dalam pasar dan bekas lapak akan ditempati para pedagang buah dari Siring Tepian Sungai Kandilo yang dibersihkan.

Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Ardiansyah mengatakan, relokasi 25 pedagang buah di area Siring Kandilo Tanah Grogot dilakukan setelah merelokasi pedagang ayam.

"Kita bersihkan terlebih dahulu, setelah pedagang ayam ini dipindah, lokasinya diganti untuk pedagang buah," kata Ardiansyah.

Adapun lapak yang diberikan kepada pedagang ayam sudah terlebih dahulu diundi, sehingga para pedagang bisa menerima lapak yang sudah ditentukan.

"Lapaknya sudah kita undi, supaya mereka tidak milih-milih. Setelah relokasi pedagang ini selesai, selanjutnya relokasi pedagang buah,” ujarnya.

Emang, salah satu pedagang ayam, mengaku pasrah dengan tindakan petugas yang memindahkan lapaknya di tempat baru.

"Pasrah saja, kita turuti tempatnya dipindahkan,” kata Emang.

Menurut Ardiansyah,  relokasi pedagang buah dari Siring Tepian Sungai Kandilo untuk menindaklanjuti Perda Nomor 28 Tahun 2008 tentang ketertiban umum, bahwa trotor tidak diperuntukan berjualan. (*)

Pewarta: R Wartono

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2018