Samarinda, 6/12 (Antara) - Komisi Penanggulangan AIDS Provinsi Kalimantan Timur melibatkan sekitar 4.000 pemuda dari jenjang pelajar, mahasiswa, dan organisasi kepemudaan untuk mengkampanyekan program Pemuda Peduli AIDS demi menekan penyebarannya.

"Sekitar 4.000 pemuda ini akan mengikuti kampanye Pemuda Peduli AIDS bertepatan puncak peringatan Hari AIDS Sedunia tingkat Kaltim yang akan diselenggarakan di Stadion Sempaja Samarinda, 12 Desember mendatang," kata Sekretaris KPA Provinsi Kaltim Jurnanto di Samarinda, Minggu.

Menurut dia, tema peringatan Hari AIDS pada 12 Desember adalah Perilaku Sehat. Tema ini maknanya luas bagi pemuda dan masyarakat umum yakni mengajak semua masyarakat untuk berperilaku dan hidup sehat, seperti tidak melakukan seks bebas, tidak menggunakan narkoba, dan tidak melakukan hal-hal negatif lainnya.

"Hingga kini, berdasarkan hasil pengamatan, sebagian besar faktor penyebaran HIV/AIDS karena perilaku yang tidak sehat, seperti melakukan hubungan seks bebas dan sering berganti pasangan, termasuk memakai narkoba dengan menggunakan jarum suntik secara bergantian," katanya.

Untuk itu, melalui peringatan Hari AIDS Sedunia, pihaknya berusaha memberikan pemahaman kepada semua elemen masyarakat, terutama bagi pemuda yang merupakan generasi penerus bangsa agar berperilaku sehat.

Dia melanjutkan, sosialisasi dan penyadaran kepada masyarakat berperilaku sehat tidak hanya dilakukan pada peringatan Hari AIDS, tetapi hampir di berbagai kesempatan, di antaranya beberapa kali sosialisasi ke sekolah atau madrasah, mengundang pemuda mengikuti pelatihan yang dilanjutkan dengan keterlibatan mereka dalam penanggulangan HIV/AIDS.

"Dalam peringatan Hari AIDS mendatang, para pemuda juga akan diajak mengikuti berbagai kegiatan positif dalam rangkaian kampanye. Kami akan bersama-sama membaca puisi, bernyanyi, dan melakukan banyak kegiatan lain," ucapnya.

Dalam kegiatan mendatang, lanjut dia, tidak diisi dengan ceramah, namun para pemuda diajak bersenang-senang, saling bertukar informasi, diskusi, dan saling mengingatkan agar bersama-sama aktif dalam upaya penanggulangan HIV/AIDS.

Melalui berbagi kegiatan positif yang digemari pemuda, katanya, pihaknya dapat menyisipkan misi kampanye Perilaku Sehat, kemudian mengajak keterlibatan dalam program penanggulangannya, karena dari kegiatan untuk memancing pemuda tertarik, maka pesan yang disampaikan KPA akan dapat diterima.

"Selain kampanye Pemuda Peduli AIDS, peringatan Hari AIDS nanti juga akan dirangkai dengan seminar, kemudian rapat yang melibatkan pemangku kepentingan tentang penyusunan rencana aksi program penanggulangan HIV/AIDS," kata Jurnanto lagi.  (*)

Pewarta: M Ghofar

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2015