PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Kalimantan Timur dan Utara (Kaltimra) telah menyiapkan ratusan petugas untuk memastikan kelancaran pasokan listrik selama pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional XXX di Samarinda.
 
General Manager UID Kaltimra Agung Murdifi di Samarinda, Jumat, menyatakan bahwa sebanyak 380 personel telah disiagakan untuk mengamankan kelistrikan di 12 arena utama MTQ Nasional, dimulai dari 6 hingga 16 September 2024.
 
"Sebenarnya persiapan kami sudah dilakukan sejak Mei 2024. Kami secara penuh mendukung kelancaran MTQ Nasional XXX ini," ujar Murdifi.
 
Dari 380 personel yang disiagakan, 20 di antaranya adalah pasukan ranger dan 314 lainnya adalah tim pelayanan teknis. Mereka berasal dari PLN Cabang Samarinda, Balikpapan, dan Tenggarong.
 
Murdifi menjelaskan bahwa sistem kelistrikan di 12 venue utama MTQ Nasional akan dipantau selama 24 jam.
 
Arena tersebut meliputi Stadion Kadrie Oening Sempaja Samarinda, Aula Islamic Center, Ruang Ruhui Rahayu Setda Provinsi Kaltim, Aula RRI Samarinda, DPMPD Provinsi Kaltim, Gedung Auditorium Unmul, serta Gedung Olah Bebaya Provinsi Kaltim.
 
Kemudian juga disiagakan di Gedung Inspektorat Provinsi Kaltim, Aula MAN 2 Samarinda, Laboratorium UINSI Samarinda, BPKAD Provinsi Kaltim, dan Kampus UMKT Samarinda.
 
Wilayah yang menjadi fokus pengamanan kelistrikan meliputi tempat pembukaan, tempat penyelenggaraan lomba, hotel untuk kafilah, dan tempat seminar, pameran serta tempat juri menginap.
 
"Kami menggunakan sistem kelistrikan empat line di 12 arena tersebut. Artinya, ada beberapa penyulang yang disiagakan," jelas Murdifi.
 
Untuk mengantisipasi terjadinya pemadaman listrik yang dapat mengganggu jalannya MTQ Nasional, PLN Kaltimra telah menyiapkan dua penyulang, Uninterruptible Power Supply (UPS), dan genset sebagai cadangan daya.
 
Pihaknya memiliki UPS yang beroperasi selama 1,5 jam. UPS ini semacam power bank yang kemudian dipadukan oleh genset untuk cadangan daya.
 
"Dengan demikian, kami pastikan pemenuhan daya listrik MTQ Nasional ini berjalan lancar," tegas Murdifi.
 
Dia meyakinkan kelancaran listrik MTQ karena menilai PLN Kaltimra sudah berpengalaman berhasil mengamankan pasokan listrik selama perayaan 17 Agustus lalu di Ibu Kota Nusantara.
 
"Mari kita berdoa agar pelaksanaan MTQ Nasional selalu dimudahkan oleh Allah SWT," ujarnya.

Pewarta: Ahmad Rifandi

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2024