Sangatta (ANTARA Kaltim) -  Sejumlah pengusaha ternak di Kota Sangatta, Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan Timur akan menyiapkan sedikitnya 500 ekor sapi untuk memenuhi kebutuhan hewan kurban pada Idul Adha 1435 Hijriyah.

"Kami akan mendatangkan sedikitnya 500 ekor sapi untuk memenuhi kebutuhan hewan kurban di Kabupaten Kutai Timur," kata H Dahlis, salah seorang pengusaha ternak di Sangatta, Minggu.

Dahlis pemilik UD Sapi Pejantan di jalan APT Pranoto Sangatta Utara ini mengatakan kebutuhan sapi untuk hari raya setiap tahun terus meningkat, tahun ini diprediksi akan meningkat pula, sehingga harus dipenuhi.

"Kalau saya sendiri telah mendatangkan 60 ekor sapi sejak dua hari lalu. Sapi-sapi tersebut saat ini sudah ada di kandang dan siap jual," ujarnya.

Menurut dia, saat ini jumlah sapi di kandang sebanyak 80 ekor dan minggu depan akan didatangkan lagi dari Sulawesi Selatan sebanyak 60 ekor.

Beberapa pengusaha ternak di Sangatta juga sudah mulai mendatangkan sapi dari Sulswesi Selatan, karena selama ini pasokan sapi itu datang dari provinsi itu.

"Kami pengusaha ternak akan menjamin kebutuhan daging sapi dalam rangka menyambut Idul Adha. termasuk untuk memenuhi kebutuhan hewan kurban tahun ini diperkirakan sekitar 800 ekor," katanya Dahlis.

Hanya saja, kata dia, sampai sekarang belum banyak yang terjual, meskipun banyak juga yang datang melihat dan menanyakan harga hewan kurban. Mungkin mereka masih mencari perbandingan harga dengan di tempat lain.

Soal kesehatan sapi-sapi kurban yang didatangkan itu, menurut Dahlis, sudah dijamin sehat karena telah diperiksa sebelum dikirim ke ke Kutai Timur.(*)

Pewarta: Adi Sagaria

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2014