Samarinda (ANTARA Kaltim) - Tiga calon anggota legislatif (caleg ) Kabupaten Paser, menyatakan mengundurkan diri setelah mereka lulus CPNS (calon pegawai negeri sipil).

Sekretaris Komisi Pemilihan Umum (KPU) Paser Dra Siti Herminasih, Senin mengatakan, ketiga caleg yang mengundurkan diri tersebut yakni, M Yasser Mubaroq dari Partai Nasdem dengan daerah pemilihan III meliputi Kecamatan Tanah Grogot, Kapsah Mega dari Partai Hanura dengan dapil II di Kecamatan Kuaro, Batu Sopang, Muara Komam serta Muara Samu dan Eni Rohkayati dari Partai Hanura dapil IV, meliputi Kecamatan Pasirbelengkong, Batu Engau serta Tanjung Harapan.

"Mereka sudah mengajukan pengunduran diri melalui partainya dan surat pengunduran diri itu sudah diterima KPU Paser," kata Herminasih.

Meski sudah mengundurkan diri kata Herminasih, nama ketiga caleg tersebut masih tercantum dalam surat suara.

"Nama mereka tetap ada di surat suara, karena mereka mengundurkan diri setelah daftar calon tetap (DCT) diumumkan," ujar Herminasih.

Selain mengundurkan diri kata dia, ada satu orang caleg lagi yang dinyatakan berhenti dari dari pencalonan karena meninggal dunia, yakni Sutarno Kasyat dari Partai Nasdem Dapil I meliputi Kecamatan Long Kali dan Long Ikis.

"Nama Sutarno Kasyat juga tercantum dalam surat suara, karena ia meninggal setelah DCT diumumkan," ujar Herminasih.

Dengan demikian katadia, ada empat caleg yang sudah tercetak dalam surat suara tetapi tidak untuk dipilih.

Tetapi, jika pada saat pemungutan suara nama mereka dipilih atau dicoblos maka suaranya akan diberikan kepada partainya.

"Seandainya ada diantara keempat nama caleg itu dipilih atau dicoblos, maka suaranya diberikan kepada partainya," ungkap Herminasih.

Terkait status keempat caleg tersebut KPU Paser lanjut Herminasih akan mengirimkan surat pemberitahuan kepada kepada Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) untuk diumumkan kepada pemilih di Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada daerah pemilihan caleg yang bersangkutan.

Jumlah caleg di Kabupaten Paser pada Pemilu Legislatif 2014 sebanyak 359 orang dengan kuota 30 kursi.   (*)

Pewarta: R. Wartono

Editor : Amirullah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2014