Balikpapan (ANTARA Kaltim) - Susi Air akan melayani enam rute penerbangan perintis di Kalimantan Utara (Kaltara) sepanjang 2014 dengan menyediakan dua unit pesawat Cessna Grand Caravan berkapasitas 12 penumpang.

"Kami menandatangani kontrak dengan pemerintah melalui Satuan Kerja Bandara Temindung, Samarinda, untuk melayani enam rute penerbangan perintis," kata Presiden Direktur PT ASI Pudjiastuti Aviation, Susi Pudjiastuti di Balikpapan, Minggu.

Penandatanganan bernilai Rp16,43 miliar dengan sumber dana dari APBN 2014 Disaksikan sejumlah pilot, mekanik, dan kru Susi Air, Susi.

Subsidi dari APBN itu memungkinkan harga tiket di rute-rute itu berkisar antara Rp180.000 hingga Rp200.000.

Keenam rute penerbangan perintis tersebut adalah Tarakan-Long Bawan, Malinau-Long Bawan, Tanjung Selor-Long Apung, Long Bawan-Long Layu, Long Layu-Binuang, dan Binuang-Malinau.Tanpa subsidi, harga tiket dalam penerbangan selama lebih kurang satu jam dari Malinau ke Long Bawan, misalnya, bisa mencapai hampir Rp1 juta.

"Ini komitmen kami kepada masyarakat, bangsa dan negara ini," kata Susi.

Susi mengharapkan seluruh kru berkomitmen untuk bekerja penuh semangat dan berdedikasi tinggi untuk memenuhi kontrak tersebut.

"Bila diperlukan, semua bisa jadi ambulan udara untuk evakuasi medik," kata Susi.

Kepala Bandara Temindung, Samarinda, Agus Pramuka mengatakan, pemerintah sudah menetapkan jumlah penerbangan (flight) yang harus dilaksanakan Susi Air.

Pada rute Tarakan-Long Bawan harus terlaksana 454 penerbangan, rute Malinau-Long Bawan 412 penerbangan, Tanjung Selor-Long Apung 400 penerbangan, Long Bawan-Long Layu 102 penerbangan, Long Layu-Binuang 102 penerbangan dan Binuang-Malinau 102 penerbangan.

"Jadi ada yang setiap hari, seperti Tarakan-Long Bawan, ada yang seminggu 2 kali seperti Binuang-Malinau," kata Distrik Manager Susi Air Samarinda Herman Pakpahan, .

Selama tahun 2013 lalu, Susi Air telah terbang sebanyak 11.234 kali. Hampir seluruhnya adalah penerbangan perintis, yaitu di Sumatera, Kalimantan, dan Papua.

Penerbangan di Kalimantan, Susi Air melayani rute-rute di Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, dan sekarang Kalimantan Utara. Di pulau terbesar di Indonesia itu, Susi Air mengoperasikan 7 pesawat dan hampir semuanya Grand Caravan.

Selain Cessna Grand Caravan, maskapai yang berpusat di Bandara Halim Perdanakusuma itu juga mengoperasikan Pilatus PC 6 untuk rute-rute pendek, helikopter Agusta Grand A109S yang bisa disewa laksana taksi udara, helikopter Agusta Koala A119Ke, serta pesawat eksklusif Piaggio P180.   (*)

Pewarta: Novi Abdi

Editor : Amirullah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2014