Penajam (ANTARA Kaltim) - Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara berencana membangun rumah kompos di empat kecamatan, sebagai upaya memaksimalkan manfaat sampah sebagai barang yang dapat dipergunakan kembali.

Kabid Kebersihan dan Pertamanan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Penajam Paser Utara, Edi Hasmoro, Selasa menyatakan, pihaknya telah mengajukan rencana untuk membangun rumah kompos di setiap kecamatan yang ada di wilayah itu untuk memanfaatkan sampah yang dapat diolah.

“Pemerintah Kabupaten sudah menyetujui rencana pembangunan rumah kompos di empat kecamatan, sebagai salah satu upaya memaksimalkan sampah yang selama ini, dinilai tidak memiliki manfaat,” ujarnya.

Selama ini masyarakat menurut Edi Hasmoro, seringkali menganggap bahwa sampah merupakan barang yang tidak berguna lagi, apalagi sampah sudah menjadi musuh di setiap kawasan.

"Padahal, jika warga lebih kreatif, sampah tidak hanya dapat menjadi barang yang berguna, namun juga mampu menambah pendapatan warga," katanya.

“Umumnya Warga menganggap sampah itu musuh yang mengotori dan menimbulkan bau yang tidak sedap dis ekitar kawasan mereka. Tapi kalau sampah dikelola, dapat lebih bermanfaat dan bisa untuk menambah penghasilan,” katanya.

Melalui rumah kompos yang rencananya mulai dibangun pada 2014 itu lanjut Edi Hasmoro diharapkan, damspat memberi dampak positif bagi masyarakt di Kabupaten Penajam Paser Utara yakni dengan mengumpulkan dan mengolah semua sampah organik dari masing-masing kelurahan untuk diolah menjadi pupuk kompos sehingga memiliki nilai ekonomis.

“Nantinya warga bisa diuntungkan dengan adanya rumah kompos itu karena dengan mengumpulkan dan mengolah sampah organik kemudian dijadikan pupuk kompos yang bisa dijual kembali,” ucapnya.

Bidang Kebersihan dan Pertamanan Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Penajam Paser Utara lanjut dia juga berencana memberikan pelatihan kepada masyarakat yang bergabung pada rumah kompos itu.

"Sehingga masyarakat memilki keterampilan dan pengetahuan untuk melakukan proses pengolahan sampah menjadi barang yang bermanfaat. Program itu, sebagai upaya mendukung tercapainya program hidup bersih dan sehat (HBS) yang dicanangkan Pemkab Penajam Paser Utara,” ujarnya.  (*)

Pewarta: Bagus Purwa

Editor : Amirullah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2013