Samarinda (ANTARA Kaltim) - Usai melakukan pencoblosan di TPS 3 Kelurahan Pelabuhan Samarinda Kota, Gubernur Awang Faroek Ishak didampingi Pangdam VI Mulawarman Dicky Wainal Usman serta unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) Kaltim melakukan kunjungan ke beberapa TPS di Samarinda.

Berangkat dari rumah jabatan Pendopo Lamin Etam sejak pukul 09.00 Wita Gubernur bersama rombongan didampingi Tim Desk Pilkada Kaltim meninjau  TPS Lapas Kelas II-A Jalan Jenderal Sudiman Samarinda, TPS 5 dan 6 Jalan Abul Hasan Samarinda.

Peninjauan dilanjutkan ke  TPS 2, 3 dan 11 Jalan Panglima Batur  serta TPS 2 Jalan Pangeran Antasari dan TPS 28 Jalan KH Wahid Hasyim Samarinda.

Dalam kesempatan itu, Awang bersyukur karena laporan dari Desk Pilkada Kaltim bahwa Pilgub tahun ini diikuti seluruh wilayah di Kaltim serta Kaltara dan terlaksana dengan aman dan damai, tentram serta seluruh warga dapat menggunakan hak pilih dengan azas langsung, umum, bebas rahasia jujar dan adil.

“Mari kita bangun demokrasi ini secara baik dan rakyatlah yang paling berperan besar dalam pesta demokrasi ini, dengan seizin Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa  sehingga dapat terpilihnya pemimpin yang diharapkan mampu membawa daerah ini semakin maju dan sejahtera,” ujarnya.

Selain itu, Awang berharap agar seluruh elemen bersama seluruh rakyat Kaltim secara bersama-sama membangun daerah ini. Menurut dia pembangunan harus terus dilanjutkan bahkan diselesaikan dan seluruh masyarakat harus ikut berperan di dalamnya. (Humas Prov Kaltim/yans)

 
 

Pewarta:

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2013