Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Kutai Kartanegara (Kukar), Kaltim Tajuddin memgatakan pihaknya terus mendorong pemulihan ekonomi di masa pandemi COVID-19 saat ini.

 
"Sejak Maret 2020 lalu pandemi COVID-19 sangat berdampak khususnya pada pelaku UMKM di Kukar, tapi kami bersyukur saat ini Kukar sudah berada di PPKM level 1. Sekarang kita prioritaskan mendorong pemulihan kembali sektor UMKM," ucapnya di Tenggarong, Rabu.

Ia mengatakan dengan PPKM level 1, aktivitas perekonomian lebih longgar, meski demikian dia tetap mengingatkan para pelaku UMKM agar tetap menerapkan protokol kesehatan di lingkungan atau tempat usahanya masing-masing.

Saat ini, Pemkab Kukar melalui Dinas Koperasi dan UKM berupaya mendorong pemulihan perekonomian yang sebelumnya sempat terjadi hambatan dalam kurung waktu dua tahun terakhir.

“Sekarang ini perekonomian terlihat secara perlahan mulai membaik dibandingkan dengan keadaan pada tahun 2020. Tanda- tanda tersebut dapat dilihat dari mulai bangkitnya kembali usaha- usaha kecil milik masyarakat,” ucapnya.

Bahkan, katanya, kaum milenial di Kukar juga banyak yang merambah di dunia usaha, hal tersebut  bisa terlihat dari banyaknya kafe-kafe atau tempat nongkrong yang pemiliknya sebagian besar oleh kaum milenial.

“Kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Kukar setiap harinya melandai, maka diakhir tahun 2021 adalah upaya untuk membangkitkan kembali perekonomi di Kukar,” tuturnya.

Pewarta: Gunawan Wibisono/Sapri Maulana

Editor : Abdul Hakim Muhiddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2021