Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD Kabupaten Penajam Paser Utara di Kalimantan Timur melanjutkan upaya untuk menemukan seorang bocah bernama Fatir (4) sejak tiga hari lalu dilaporkan hilang di Kelurahan Petung, Kecamatan Penajam.

"Saat ini kami masih menelusuri wilayah Patok 22 sekitar area PT Fajar Surya Swadaya Tunan, Kelurahan Petung, Kecamatan Penajam, lokasi hilangnya korban," kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Penajam Paser Utara Nurlaila ketika dihubungi dari Penajam, Minggu.

Pada Kamis (16/4) pukul 10.00 WITA, Fatir terakhir diketahui sedang berada di rumah kakeknya yang berada di seberang sungai bersama kakaknya. Fatir kemudian keluar dari rumah kakeknya dan sampai sekarang tidak diketahui keberadaannya.

Nurlaila mengatakan bahwa setelah menerima laporan perihal hilangnya anak itu, pertugas BPDP bersama warga setempat dan karyawan PT Fajar Surya Swadaya langsung melakukan pencarian.

Upaya pencarian pada Kamis (16/4), Jumat (17/4), dan Sabtu (18/4) tidak membuahkan hasil. "Kami lakukan pencarian selama tiga hari sampai malam, dan hari ini (Minggu 19/4) kembali kami lakukan pencarian dan berharap korban segera ditemukan," kata Nurlaila.

Petugas menyusuri sungai dan menyisir jalur darat di sepanjang sungai di wilayah tempat rumah kakek korban berada. Sampai saat ini upaya untuk menemukan anak warga Kelurahan Petung yang hilang masih berlangsung.

Pewarta: Bagus Purwa

Editor : Abdul Hakim Muhiddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2020