Rumah Sakit Pratama yang berlokasi di Desa Sukaraja, Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, rencananya akan mulai dioperasikan untuk melayani pengobatan dan perawatan kesehatan masyarakat di daerah itu pada 2020.

"Rumah Sakit Pratama ditargetkan mulai dioperasikan pada 2020," kata Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Penajam Paser Utara, Sulaiman ketika dihubungi, Sabtu.

Kelengkapan sarana prasarana dan tenaga penunjang operasional rumah sakit tipe D di Kecamatan Sepaku tersebut belum memadai.

Pengoperasian Rumah Sakit Pratama itu menurut Sulaiman, menunggu pengadaan sarana prasarana dan tenaga penunjang operasional.

"Sarana prasarana penunjang operasional rumah sakit itu berupa meja kursi, peralatan elektronik, serta tenaga pendukung administrasi," katanya.

Pengadaan sarana prasarana dan tenaga penunjang Rumah Sakit Pratama tersebut baru tersedia pada anggaran perubahan 2019.

Perbaikan akses jalan masuk ke Rumah Sakit Pratama sepanjang 200 meter juga masuk pada Anggaran Pendapatan Belanja Daerah atau APBD perubahan 2019.

"Kami targetkan operasional Rumah Sakit Pratama itu mulai awal 2020, kendati dokter, perawat dan bidan belum terpenuhi secara maksimal," ujar Sulaiman.

Ia menyebutkan, baru ada 12 tenaga medis untuk melayani pengobatan dan perawatan kesehatan di Rumah Sakit Pratama di Kecamatan Sepaku tersebut.

Rumah Sakit Pratama yang mampu menampung 40 pasien rawat inap itu dapat melayani pemeriksaan umum, gigi, radiologi, apotek, depo farmasi hingga layanan operasi.

Pembangunan fisik Rumah Sakit Pratama yang dibangun di atas lahan seluas tiga hektare dengan menggunakan dana alokasi khusus atau DAK lebih kurang Rp8,3 miliar tersebut rampung akhir 2017.

Pewarta: Bagus Purwa

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2019