Balikpapan (Antaranews Kaltim) - Persiba Balikpapan dipastikan akan menggelar latihan perdana sekaligus seleksi pemain pada awal Februari mendatang.


"Tanggal 4 Februari para pemain kumpul dan tanggal 5 kita mulai latihan,” kata Pelatih Persiba Salahuddin, Selasa (22/1).

Menurut Salahuddin yang sebelumnya menukangi Madura FC itu, meskipun kompetisi Liga 2 belum memiliki kepastian jadwal, tapi Beruang Madu tetap akan membangun tim yang solid. Apalagi target tim sudah jelas, yaitu kembali ke Liga 1 pada musim 2020 mendatang.

Karena itu seleksi yang akan digelar itu juga dipastikan akan berlangsung ketat. Bahkan para pemain musim lalu yang dipertahankan manajemen pun tetap harus melalui proses seleksi.

"Ya saya akan lihat dulu sesuai gak dengan kebutuhan tim, jadi kita lihat nanti seperti apa. Kita mencari komposisi pemain terbaik,” jelas pelatih yang sukses membawa Barito Putera ke Liga Super Indonesia itu.

Tidak terkecuali juga bagi para pemain yang sebelumnya memperkuat Madura FC, tim yang dibesut Salahuddin musim 2018 lalu hingga lolos babak delapan besar Liga 2.

"Semua harus ikut seleksi," tegasnya.

Setidaknya ada delapan pemain Madura FC yang merapat ke Persiba. Mereka adalah bek sayap Anis Mujiono dan Ander Putra Wibowo, gelandang Yusuf Effendi, Andre Vemberyono, dan Mohammad Said. Ada juga bek tengah Imam Wahyudi dan Muhammad Chairul Rifan, serta penyerang Benny Ashar. Kedelapan pemain ini merupakan skuad utama Madura FC musim lalu.

Persiba juga kedatangan Andre Dio, kiper Persiba U-21 yang musim lalu berlaga untuk Mojokerto Putra.

Selain proses perekrutan pemain, manajemen baru Persiba juga menyelesaikan sejumlah urusan administrasi, baik dengan manajemen lama maupan dengan PSSI.

"Kami baru saja menerima penyerahan sejumlah aset Persiba dari manajemen lama,” kata Agus Amri, legal baru Persiba, bersama dengan Muhammad Muhdar, legal dari manajemen lama Beruang Madu.

Aset tersebut berupa barang maupun perjanjian-perjanjian kerjasama yang dilakukan Persiba dengan para pihak. "Semoga target kita kembali ke Liga 1 tercapai,"kata Muhdar.

Manajemen baru juga segera melapor ke PSSI atas segala perubahan yang sudah terjadi dan menyatakan kesiapan untuk mengarungi musim kompetisi Liga 2 tahun 2019.
  

Pewarta: Novi Abdi

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2019