Tana Paser (Antaranews Kaltim)- Sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Dirut PDAM  Kabupaten Paser menandatangani Pakta Integritas di Pendopo Kabupaten Paser, Kamis (30/8).

Penandatanganan Pakta Integritas oleh Kepala OPD dan Dirut PDAM itu disaksikan Wakil Bupati Paser Mardikansyah dan Sekretaris Daerah  Aji Sayid Fathur Rahman. 

"Saya berharap dengan penandatangan Pakta Integritas itu dapat meningkatkan kinerja OPD dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat," kata  Wakil Bupati Paser Mardikansyah.

Sementara itu Sekda Paser Aji Sayid Fathur Rahman mengatakan  Kepala OPD harus mempunyai projek perubahan disetiap unit kerja yang dipimpinnya, jangan hanya monoton, berinovasi untuk menunjang  berbagai kegiatan di lingkungan OPDnya.

"Salah satu persyaratan dalam mengikuti pendidikan dan pelatihan (Diklat) pejabat eselon II adalah mampu melakukan projek perubahan, hal itulah yang harus dimiliki seorang Kepala OPD," katanya.

Fathur Rahman menjelaskan ada beberapa kesepakatan yang ditandatangani Kepala OPD pada Pakta Integritas  diantaranya manajemen OPD berbasis aplikasi yang menunjang kegiatan setiap instansi.

Sementara  itu Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Bappeda Paser, Nonding menambahkan  isi  Pakta Integritas itu  di antaranya   Kepala OPD harus berkomitmen  menerapkan aplikasi Sivida yang difasilitasi Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Kabupaten Paser.(*/Kominfo Paser)

 

Pewarta: R.Wartono

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2018