Tana Paser (ANTARA Kaltim) - Sebanyak 16 orang tenaga harian lepas tenaga bantu penyuluh pada Dinas Pertanian Kabupaten Paser menerima surat keputusan pengangkatan calon pegawai negeri sipil di Gedung Awa Mangkuruku, Tanah Grogot, Rabu.

SK CPNS yang diterima ke-16 tenaga penyuluh tersebut diserahkan Kepala Distan Kabupaten Paser Boy Susanto.

"Pengangkatan CPNS tenaga penyuluh merupakan program Kementerian Pertanian," ujar Boy.

Pengangkatan tenaga bantu penyuluh itu dilakukan untuk mengisi kekurangan jumlah penyuluh pertanian di lapangan

Boy berharap pengangkatan tenaga penyuluh itu bisa menjadi motivasi untuk meningkatkan kinerja.

"Semoga menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kinerja," kata Boy.

Menurut dia, penyuluh berperan penting dalam meningkatkan ketahanan dan kemandirian pangan.

Penyuluh pertanian juga mempunyai tanggung jawab yang berat untuk menyukseskan program pemerintah secara nasional.

"Penyuluh punya tugas mensukseskan program nasional seperti memperluas lahan pertanian, luas tanam tambah, produksi pertanian seperti beras, jagung, kedelai, caba," kata Boy.

Selain menyerahkan SK CPNS, Distan Paser juga menyerahkan SK kenaikan pangkat kepada sembilan aparatur sipil negara di instansi tersebut. (*)

Pewarta: R Wartono

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2017