Tenggarong (ANTARA Kaltim) - Atraksi atlet penyandang disabilitas atau orang dengan kebutuhan khusus mewarnai peringatan Hari Disabilitas Internasional di Kabupaten Kutai Kartanegara, Kamis.

Peringatan Hari Disabilitas Internasional (HDI) di Kota Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara tersebut diisi dengan berbagai penampilan para penyandang disabilitas, antara lain pembacaan puisi, tari-tarian, menyanyi, peragaan busana hingga atraksi atlet cabang olahraga angkat berat.

Aksi para penyandang disabilitas membuat masyarakat dan para pejabat Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara yang menghadiri kegiatan tersebut berdecak kagum.

Ketua Panitia peringatan HDI Kutai Kartanegara HM Arsad mengatakan kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran berbagai pihak terhadap problematika yang dialami penyandang disabilitas.

"Hal ini merupakan bagian dari usaha memperjuangkan tuntutan perlindungan dan pemenuhan hak-hak disabilitas secara global, sesuai Undang-Undang nomor 19 Tahun 2011 tentang pengesahan konversi internasional mengenai hak-hak penyandang disabilitas," ujar Arsad.

Ia berharap melalui peringatan HDI tersebut dapat tersosialisasi UU tentang Hak-hak Penyandang Disabilitas di segala bidang dan meningkatnya kepedulian terhadap mereka.

"Selain itu, diharapkan dapat terwujudnya partisipasi semua pihak dalam peran serta upaya perlindungan dan kesejahteraan sosial penyandang cacat serta terwujudnya masyarakat inklusif bebas hambatan bagi peyandang disabilitas berdasarkan kesetaraan," kata Arsad.

Penjabat Bupati Kutai Kartanegara Chairil Anwar yang menghadiri acara tersebut mengatakan aksesibilitas bagi penyandang disabilitas merupakan hal penting dalam mewujudkan kesamaan kesempatan dalam segala aspek kehidupan dan penghidupan.

"Aksesibilitas adalah kemudahan yang disediakan bagi difabel guna mewujudkan kesamaan kesempatan dalam segala hal," ujar Chairil Anwar.

Permasalahan disabilitas, menurut Chairil Anwar, merupakan bagian dari persoalan pembangunan bangsa dan negara.

"Untuk itu, segenap komponen bangsa agar bersama-sama melakukan keberpihakan kepada penyandang disabiltas, salah satunya dengan melibatkan mereka secara aktif dalam berbagai aspek kehidupan sesuai potensi yang dimilikinya," kata Chairil Anwar.    (*)

Pewarta: Hayru Abdi

Editor : Amirullah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2015