Samarinda (ANTARA Kaltim)- Dalam rangka peningkatan iman dan taqwa (Imtaq) kepada Allah SWT, khususnya Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Setdaprov Kaltim, Pemprov Kaltim bekerjasama dengan Bank Pembangunan Daerah (BPD) Kaltim dan Kam Travel akan  melaksanakan program perjalanan umrah.

Pelaksanaan program  perjalanan umrah tersebut disosialisasikan di lingkungan Setdaprov Kaltim, yang dibuka langsung Asisten Administrasi Umum Setprov Kaltim  Meiliana di Ruang Ruhui Rahayu Kantor Gubernur Kaltim. Jumat (31/7).

Meiliana menjelaskan, program  kerjasama Pemprov  dengan BPD Kaltim dan Kam Travel yang digagas tersebut sebelumnya sudah  disampaikan dan disetujui Gubernur Kaltim H Awang Faroek Ishak. Tujuan utama dari program ini adalah sebagai upaya Pemprov Kaltim untuk memberikan kemudahan kepada PNS yang ingin  melaksanakan ibadah umrah di tanah suci Mekkah.

"Pemprov bersama BPD Kaltim dan Kam Travel, hanya  mempasilitasi kepada para  PNS yang ingin melakanakan ibadah umrah, yang penting niat umrah dulu, kalau itu sudah dilakukan Insyah Allah, apa yang diinginkan tersebut segera tercapai," kata Meiliana.

Ditambahkan, dalam kehidupan di dunia ini jangan hanya mengejar duniawi saja, tetapi juga  harus dipersiapkan amal ibadah  untuk akhirat.  Memang  PNS selaku abdi negara dan masyarakat dituntuk untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.

"Oleh karena itu dengan adanya program ini, kita  bisa melaksanakan umrah. Diharapkan  para PNS  bisa memanfaatkan kerjasama ini dalam upaya meningkatkan iman dan taqwa  kepada Allah SWT," paparnya.

Meiliana mengatakan, program  kerjasama ini, nantinya  akan disosialisasikan kepada Forum Komunikasi Karyawati Provinsi Kaltim  maupun kepada SKPD di lingkungan Pemprov Kaltim.

"Sehingga dengan adanya program ini, seluruh PNS baik di lingkungan Setdaprov maupun seluruh PNS di SKPD bisa melaksanakan ibadah umrah," ujar Meiliana.

Sementara itu, pimpinan Divisi Funding dan Customer Management BPD Kaltim  Nur Susilawati, memaparkan  tiga pilihan atau cara pelaksanaan umrah dalam kerjasama Pemprov  dengan BPD Kaltim dan Kam Travel, pertama pembayaran biaya umrah secara langsung maksundya  bagi PNS yang memang sudah memiliki  dana penuh untuk pergi umrah, itu bisa langsung berangkat. Pilihan kedua pembayaran biaya umrah secara bertahap dengan pemotongan gaji pegawai.

"Kemudian pilihan ketiga yaitu pembayaran biaya umrah dengan jaminan konsumtif, artinya penghasilan apapun bisa menjadi komponen untuk menambah plafon pegawai, dan program ini baru diluncurkan mulai bulan Juli 2015," kata Nur Susilawati.

Seementara  itu, Direktur Kam Travel Hadratul Adawiyah menjeslakan pelaksanaan kerjasama ini, setelah dilakukan pendaftaran pelaksanaan umrah, nantinya akan berangkat pada 3 Desember mendatang. Kam Travel akan berusaha memberikan pelayanan yang maksimal kepada para calon jemaah umrah, baik transportasi, akomodasi maupun konsumsi.

"Pemberangkatan  pelaksanaan umrah secara perdana ini nantinya akan dipimpin langsung  ibu Meilinana, dan akan dilepas oleh Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak.," jelasnya lagi. (Humas Prov Kaltim/mar)  

Pewarta:

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2015