Bontang (ANTARA Kaltim) - Pemerintah Kota Bontang, Kalimantan Timur, menggelar pasar murah untuk kalangan rumah tangga miskin di arena MTQ Jalan Parikesit Kelurahan Bontang Baru, Kecamatan Bontang Utara, dengan menyediakan 5.601 paket sembako.

Wali Kota Bontang Adi Darma dalam sambutan pembukaan pasar murah, Senin, mengatakan kegiatan ini adalah wujud nyata kepedulian pemerintah kota terhadap masyarakat, khususnya dari golongan rumah tangga miskin (RTM).

"Kepedulian terhadap RTM di Kota Bontang ini sudah menjadi komitmen pemerintah untuk memenuhi kebutuhan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat," katanya.

Ia berharap melalui pasar murah yang berlangsung selama empat hari (29 Juni hingga 2 Juli) ini, masyarakat miskin bisa terbantu dalam memenuhi kebutuhan pokok dengan harga terjangkau, seiring naiknya harga saat bulan Ramadhan.

"Maka dari itu, sudah seyogyanya kami sebagai pemerintah memberikan bantuan diskon harga sembako melalui pasar murah ini," terangnya.

Meskipun tidak gratis atau hanya mendapatkan diskon, lanjutnya, harga barang yang dijual melalui pasar murah ini jauh lebih rendah dibandingkan dengan harga di toko.

"Saya berharap pasar murah ini menjadi solusi untuk menutupi kekurangan dan kebutuhan sembako masyarakat dari rumah tangga miskin di Kota Bontang," ujar wali kota.

Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UMKM Bontang Riza Pahlevi mengatakan pasar murah ini merupakan agenda tahunan Pemkot Bontang untuk masyarakat miskin di seluruh kelurahan dan digelar bergantian.

"Untuk Kelurahan Bontang Baru, Bontang Kuala Api-api, dan Gunung Elai bertempat di Lapangan Parikesit ini. Sedangkan untuk Kelurahan Bontang Lestari di halaman kantor kelurahan," jelasnya.

Selanjutnya pasar murah pada Selasa (30/6), dilaksanakan di Kelurahan Satimpo dan Tanjung Laut, kemudian Kelurahan Tanjung Laut Indah, Berbas Pantai, dan Berbas Tengah pada Rabu (1/7).

"Untuk tanggal 2 Juli digelar di Kelurahan Belimbing, Loktuan dan Guntung, juga di masing-masing halaman kantor kelurahan," tambahnya. (Adv/Hms/*)

Pewarta: Irwan

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2015