Sangatta (ANTARA Kaltim)- Pemkab Kabupaten Kutai Timur memibidik juara umum Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) V/2014 Kaltim, November, kata Ketua Panitia Kontingen Kutai Timur, H. Mugeni, saat acara pelepasan kontingen di halaman Kantor Bupati di Bukit Pelangi, Kamis.
"Porprov Kaltim 2014 ini, Kutai Timur akan membidik dan menargetkan juara umum," kata Mugeni di depan kontingen yang dihadiri bupati Isran Noor, wagub Ardiansyah Sulaiman, para pejabat serta pengurus KONI Kutai Timur.
Menurut Mugeni, untuk merealisasikan target juara umum, Kutai Timur akan mengikuti 38 cabang olahraga dengan 583 atlet.
Kontingen Porprov Kutim berjumnlah 795 orang, masing-masing terdiri dari atlet sebanyak 583 orang, pelatih 212 orang dan selebihnya ofisial dan pendamping.
Dikatakan Mugeni bahwa Kontingen Kutai Timur nantinya akan menempati dua hotel di Samarinda, yakni Hotel Aston dengan 200 tempat tidur dan Hotel Horizon 72 tempat tidur.
Ketua Pengcab Koni Kutai Timur Ismaun mengatakan dirinya tidak mau sesumbar dengan target-target juara umum ataupun target peringat.
"Saya tidak mau komentar soal apakah juara umum atau juara berapa ataupun jumlah medali. Yang penting atlet berjuang dan meraih hasil," kata Ismaun usai acara.
Menurut Ismaun yang belum genap dua minggu terpilih menjadi Ketua Koni bahwa, tidak mau membebani atlet dengan target, yang penting kapanpun tampil harus siap.
Pada Pekan Olahraga Provinsi Kaltim IV 2010 di Kota Bontang, Kutai Timur, berada diposisi keempat dibawah Samarinda juara III, Balikpapan Juara II dan Juara Umum Kukar.
Kutai Timur saat ini berada di posisi ke empat dengan 46 medali emas, 70 medali perak dan 60 medali perunggu.
Pada kesempatan itu, Bupati Isran Noor salam sambutannya saat melepas kontingen, menyampaikan pesan, agar para atlet dan pelatih tidak perlu mengeluh jika selama berada di hotel tidak banyak mengeluh. (*)
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2014
"Porprov Kaltim 2014 ini, Kutai Timur akan membidik dan menargetkan juara umum," kata Mugeni di depan kontingen yang dihadiri bupati Isran Noor, wagub Ardiansyah Sulaiman, para pejabat serta pengurus KONI Kutai Timur.
Menurut Mugeni, untuk merealisasikan target juara umum, Kutai Timur akan mengikuti 38 cabang olahraga dengan 583 atlet.
Kontingen Porprov Kutim berjumnlah 795 orang, masing-masing terdiri dari atlet sebanyak 583 orang, pelatih 212 orang dan selebihnya ofisial dan pendamping.
Dikatakan Mugeni bahwa Kontingen Kutai Timur nantinya akan menempati dua hotel di Samarinda, yakni Hotel Aston dengan 200 tempat tidur dan Hotel Horizon 72 tempat tidur.
Ketua Pengcab Koni Kutai Timur Ismaun mengatakan dirinya tidak mau sesumbar dengan target-target juara umum ataupun target peringat.
"Saya tidak mau komentar soal apakah juara umum atau juara berapa ataupun jumlah medali. Yang penting atlet berjuang dan meraih hasil," kata Ismaun usai acara.
Menurut Ismaun yang belum genap dua minggu terpilih menjadi Ketua Koni bahwa, tidak mau membebani atlet dengan target, yang penting kapanpun tampil harus siap.
Pada Pekan Olahraga Provinsi Kaltim IV 2010 di Kota Bontang, Kutai Timur, berada diposisi keempat dibawah Samarinda juara III, Balikpapan Juara II dan Juara Umum Kukar.
Kutai Timur saat ini berada di posisi ke empat dengan 46 medali emas, 70 medali perak dan 60 medali perunggu.
Pada kesempatan itu, Bupati Isran Noor salam sambutannya saat melepas kontingen, menyampaikan pesan, agar para atlet dan pelatih tidak perlu mengeluh jika selama berada di hotel tidak banyak mengeluh. (*)
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2014