Tenggarong (ANTARA Kaltim) - Bupati Kutai Kartanegara, Rita Widyasari, melepas keberangkatan 358 jamaah calon haji gelombang pertama, di Gedung Bela Diri Kompleks olah raga Aji Imbut, Tenggarong Seberang, Rabu.

Ke-358 orang tersebut terdiri, sebanyak 353 calon haji reguler yang didampingi satu petugas dari Tim Pemandu Haji Indonesia, dua orang Tim Pembimbing Ibadah Haji serta dua dokter dan perawat.

"Melaksanakan ibadah haji bukan hanya bagi mampu secara materi, tapi juga mampu secara fisik. Untuk itu tentunya, perlu persiapan yang serius. Jagalah fisik dan kesehatan, yang terpenting adalah bulatkan tekad kita hanya untuk beribadah dan berserah diri kepada Allah," ungkap Rita Widyasari, saat melepas calon haji Kutai Kartanegara.

Kepada para calon haji, Rita Widyasari berpesan untuk mendoakan Kabupaten Kutai Kartanegara agar tetap dalam lindungan dan keberkahan Tuhan Yang Maha Esa.

"Kepada keluarga yang ditinggalkan agar ikhlas dan mendoakan kepada keluarga mereka yang tengah menunaikan ibadah haji bisa beribadah dengan baik dan kembali ke tanah air menjadi Haji Mabrur," kata Rita Widyasari.

Sementara, Kepala Seksi Haji dan Umroh Kementrian Agama Kutai Kartanegara H Nasrun mengatakan, jamaah calon haji daerah itu terbagi dua gelombang, yakni gelombang pertama yang tergabung dalam kloter 6 embarkasi haji Balikpapan dan gelombang kedua sebanyak 38 calon haji yang masuk di kloter 8 dan akan diberangkatkan pada Sabtu (13/9).

Calon haji gelombang pertama tersebut akan diberangkatkan langsung dari Balikpapan menuju Jeddah Arab Saudi pada Kamis (11/9) sekitar pukul 15.30 wita.

"Mereka akan ditempatkan pada pemondokan di wilayah Misfalah yang jaraknya sekitar dua kilometer atau relatif dekat dengan Masjidil Haram Makkah," kata Nasrun. (*)

Pewarta: Hayru Abdi

Editor : Amirullah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2014