Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana menyampaikan masyarakat lokal menjadi prioritas yang akan diundang untuk menghadiri upacara HUT Ke-79 RI pada 17 Agustus 2024 di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.
"Sesuai arahan bapak Presiden agar masyarakat di sekitar IKN menjadi prioritas utama. Maka kami akan undang tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh budaya. Masyarakat sekitar IKN menjadi prioritas untuk dihadirkan," jelas Yusuf dalam pesan singkat di Jakarta, Kamis.
Dia mengharapkan nantinya masyarakat memiliki kedekatan dengan IKN dan Presiden Joko Widodo juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjemput masa depan di IKN.
Yusuf menyampaikan kesiapan upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi hingga kini berjalan dengan baik seperti yang telah direncanakan.
Sekretariat Presiden terus melakukan rapat koordinasi mingguan untuk mengecek dan mengevaluasi perkembangan persiapan di lapangan.
Menurut Yusuf, sarana dan prasarana baik di Istana Negara IKN maupun Istana Merdeka Jakarta, sampai saat ini terus dilakukan penyelesaian dan penyempurnaan agar saatnya nanti dapat dengan baik digunakan dan dapat memberikan rasa nyaman serta
Dia juga mengatakan upacara HUT Ke-79 RI tahun ini akan menjadi sejarah bangsa Indonesia karena detik-detik proklamasi akan diperingati dari dua tempat yang berbeda, yakni di IKN dan Jakarta.
"Kami mohon doa kepada masyarakat Indonesia agar pergelaran-pergelaran acara pada bulan kemerdekaan ini dapat berjalan dengan baik sebagaimana harapan kita bersama dan juga menjadi tanggung jawab kita bersama untuk menyukseskan seluruh rangkaian acara HUT RI yang akan kita rayakan dengan suka cita dan gembira," ucapnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2024
"Sesuai arahan bapak Presiden agar masyarakat di sekitar IKN menjadi prioritas utama. Maka kami akan undang tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh budaya. Masyarakat sekitar IKN menjadi prioritas untuk dihadirkan," jelas Yusuf dalam pesan singkat di Jakarta, Kamis.
Dia mengharapkan nantinya masyarakat memiliki kedekatan dengan IKN dan Presiden Joko Widodo juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjemput masa depan di IKN.
Yusuf menyampaikan kesiapan upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi hingga kini berjalan dengan baik seperti yang telah direncanakan.
Sekretariat Presiden terus melakukan rapat koordinasi mingguan untuk mengecek dan mengevaluasi perkembangan persiapan di lapangan.
Menurut Yusuf, sarana dan prasarana baik di Istana Negara IKN maupun Istana Merdeka Jakarta, sampai saat ini terus dilakukan penyelesaian dan penyempurnaan agar saatnya nanti dapat dengan baik digunakan dan dapat memberikan rasa nyaman serta
Dia juga mengatakan upacara HUT Ke-79 RI tahun ini akan menjadi sejarah bangsa Indonesia karena detik-detik proklamasi akan diperingati dari dua tempat yang berbeda, yakni di IKN dan Jakarta.
"Kami mohon doa kepada masyarakat Indonesia agar pergelaran-pergelaran acara pada bulan kemerdekaan ini dapat berjalan dengan baik sebagaimana harapan kita bersama dan juga menjadi tanggung jawab kita bersama untuk menyukseskan seluruh rangkaian acara HUT RI yang akan kita rayakan dengan suka cita dan gembira," ucapnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2024