Bank Mega Syariah memberikan anugerah kepada 47 nasabah loyal melalui program Berkah Berlimpah Mega Syariah (BBM) tahap II, dengan berbagai hadiah menarik, salah satunya memberikan voucher perjalanan umroh.
Direktur Bisnis Bank Mega Syariah Rasmoro Pramono Aji saat dihubungi di Samarinda, Rabu, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada para nasabah yang telah mendukung dan mempercayai Bank Mega Syariah sebagai mitra keuangan mereka.
"Semoga program BBM dapat memberikan manfaat dan meningkatkan loyalitas nasabah untuk selalu menggunakan produk serta layanan Bank Mega Syariah," ujar pria yang biasa disapa Oney ini.
Ia berharap program BBM dapat menjadi motivasi bagi nasabah dalam meningkatkan transaksi dan aktivitas perbankan dengan Bank Mega Syariah.
Hadiah BBM tahap dua meliputi logam mulia masing-masing seberat 5 Gr untuk 40 nasabah, voucher gadget masing-masing senilai Rp 20 juta untuk empat nasabah dan voucher umroh/trip Antavaya masing-masing senilai Rp35 juta untuk tiga nasabah.
Program ini, jelasnya, merupakan bentuk apresiasi kepada nasabah setia Bank Mega Syariah yang memiliki rekening produk Tabungan atau Giro dengan akad Mudharabah dan telah mengumpulkan poin melalui transaksi perbankan sesuai syarat dan ketentuan yang berlaku selama periode April hingga 30 Juni 2024.
Pengumuman pemenang hadiah program BBM Tahap Dua dilakukan secara virtual dan ditayangkan di channel YouTube Bank Mega Syariah, Selasa (16/7). Proses penentuan pemenang juga disaksikan dan disahkan oleh pejabat Bank Mega Syariah bersama pejabat berwenang dari Kementerian Sosial, Dinas Sosial, dan notaris.
Lebih lanjut, Oney juga menjelaskan program BBM sebagai salah satu strategi Bank Mega Syariah untuk meningkatkan portofolio dana pihak ketiga (DPK) guna menjaga likuiditas perusahaan.
“Dengan likuiditas yang baik, kami dapat memberikan layanan pembiayaan dengan manajemen risiko yang tetap terjaga sehingga nasabah dapat merasa nyaman dan aman dalam mengelola keuangan di Bank Mega Syariah,” ujar Oney.
Bank Mega Syariah juga berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi nasabah melalui berbagai inovasi dan layanan yang unggul. Berkat konsistensi menjaga kualitas layanan dan didukung oleh berbagai program menarik, Bank Mega Syariah berhasil mencapai kinerja positif hingga pertengahan tahun 2024.
“Alhamdulillah, hingga Juni 2024, Bank Mega Syariah mampu mencapai pertumbuhan aset hingga 11,48 persen dari posisi Desember 2023 (year to date/Ytd). Pertumbuhan aset ditopang oleh penyaluran pembiayaan yang juga naik 5,19 persen secara tahunan,” sebut Oney.
Oney menambahkan, program BBM berlangsung selama periode 1 Januari 2024 hingga 31 Desember 2024. Pemilihan pemenang dilakukan sebanyak lima kali melalui pemilihan acak yang terdiri dari empat kali hadiah tiga bulanan dan satu kali hadiah grand prize.
Ia menambahkan, nasabah yang telah memenuhi ketentuan berkesempatan memenangkan hadiah utama mobil listrik Hyundai Ioniq 5, serta berbagai hadiah menarik lainnya seperti paket perjalanan umroh, gadget, dan logam mulia. Total hadiah yang dibagikan juga semakin banyak pada setiap periodenya.
“Di setiap periode, hadiah yang diberikan terus bertambah sehingga kesempatan menang bagi nasabah juga semakin besar. Kumpulkan Poin Berkah sebanyak-banyaknya dan tingkatkan terus saldo tabungan anda di Bank Mega Syariah untuk kesempatan menang yang lebih besar di tahap berikutnya,” ajak Oney.
Daftar para pemenang program BBM Tahap Dua dapat dilihat di instagram Bank Mega Syariah @bankmegasyariah atau situs web resmi Bank Mega Syariah www.megasyariah.co.id.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2024