Babak semifinal turnamen bulu tangkis Denmark Open 2023 akan menghadirkan laga perang saudara pada nomor ganda putra, yaitu pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto melawan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, Sabtu.

Kedua pasangan tersebut menjadi wakil timnas bulu tangkis Indonesia yang tersisa pada ajang berkategori BWF Super 750 yang berlangsung di Odense.

"Bagas/Fikri sedang dalam tren positif setelah mereka berhasil menang dari juara dunia Kang/Seo kemarin," kata Fajar tentang "perang saudara" tersebut melalui informasi resmi PP PBSI di Jakarta, Sabtu.

Bagi Fajar/Rian, persaingan menghadapi rekan senegara akan menjadi lebih sulit karena sudah saling mengetahui karakter dan pola permainan masing-masing. Oleh sebab itu mereka akan main tanpa beban karena ganda putra Indonesia dipastikan mengamankan posisinya ke babak final.

Sebelumnya, Fajar/Rian melaju ke babak semifinal setelah menundukkan pasangan Jin Yong/Na Sung Seung asal Korea Selatan dengan skor 21-15, 21-14, Jumat.

Sementara itu, Bagas/Fikri mengaku senang bisa menembus semifinal turnamen berkategori BWF Super 750 tersebut. Pencapaian tersebut mereka petik usai mengalahkan pasangan Lee Jhe Huei/Yang Po Hsuan asal Taiwan.

Bagas/Fikri mencatatkan kemenangan tiga gim 22-20, 19-21, 21-15 atas Lee/Yang.


"Kami senang bisa menembus babak semifinal tapi tetap tidak berpuas diri dulu. Harus tetap fokus dan konsisten di pertandingan berikutnya. Selain itu, bersyukur juga karena ganda putra sudah memastikan tempat di final," kata Bagas.

Sehubungan dengan laga babak empat besar, Bagas/Fikri harus melakukan persiapan yang sangat baik untuk menghadapi senior mereka. Apalagi catatan pertemuan keduanya terbukti tidak menguntungkan dengan skor minor 1-5 bagi Bagas/Fikri.

Bahkan dalam pertemuan terakhir di All England 2023, Bagas/Fikri gagal mempertahankan gelarnya setelah disingkirkan Fajar/Rian pada babak perempat final.

"Rekor pertemuan kami memang kurang bagus melawan Fajar/Rian, tapi kami berharap besok penampilan kami bisa seperti kemarin dan hari ini. Pastinya kami mau menang," Bagas menegaskan.

Pertandingan babak semifinal Denmark Open 2023 akan dimulai pada pukul 09.00 waktu Odense atau 14.00 WIB, dengan laga Fajar/Rian vs Bagas/Fikri dimainkan pada partai ketujuh.

 
 

Pewarta: Roy Rosa Bachtiar

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2023