Samarinda (ANTARA Kaltim) Ketua DPRD Kalimantan Timur (Kaltim) M. Syahrun pada Jumat (20/12) lalu menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur, bertepat di gedung serba guna komplek Stadion Madya Sempaja.

Dalam pelantikan tersebut tampak pula hadir Gubernur Kaltim Awang Farouk Ishak di dampingi Wakil Gubernur Mukmin Faisyal, serta seluruh SKPD di lingkungan pemerintahan Kalimantan Timur.

Pembacaan Pengambilan sumpah di lakukan langsung oleh Gubenrur Kaltim, dengan di ikuti oleh seluruh pegawai pemerintahan yang di lantik.

Dalam sambutannya gubernur kaltim  mengatakan pelantikan ini bertujuan untuk mendinaminasikan tugas pokok, fungsi dan kewenangan masing-masing organisasi perangkat daerah di lingkungan pemerintah provinsi dan kabupaten kota  guna mendorong percepatan pembangunan, pencapaian reformasi birokrasi pemerintahan sebagaimana adalah merupakan tuntutan dari adanya perubahan penyelenggaraan birokrasi yang lebih baik dan lebih akomodatif dengan kebutuhan publik akan pelayanan pemerintah kepada masyarakatnya.

“Pegawai harus demokratis dalam menjalankan tugas nya dan harus tegas dalam mengambil keputusan secara tepat dan dapat memberikan pelayan yang sangat baik terhadap siapapun, tingkatkan prestasi, kinerja dan harus bebas korupsi, karena kaltim akan menjadi pelopor zona integritas wilayah bebas korupsi, serta menyediakan keterbukaan informasi yang transparan terhadpa publik,“ ucap gubernur.

Hal senada juga di ucapkan oleh H. Syahrun kala ditemui di tempat pelantikan, ketua DPRD Kaltim ini menyampaikan selamat atas pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan kepada perangkat kerja di lingkungan pemerintahan provinsi Kalimantan timur dengan harapan agar kinerja pegawai yang baru di lantik dapat di tingkatkan.

“Sangat diharapkan kinerja mereka mendukung kebijakan gubernur, bisa terwujud lebih baik lagi. Apalagi dalam kacamata pemerintah, mereka adalah SDM terbaik yang ditempatkan sesuai kemampuan masing-masing. Mewakili unsur legislasi, saya berharap kemajuan pembangunan kaltim, bisa terwujud lewat peran aktif dan perjuangan pengabdian mereka demi terwujudnya kaltim sejahtera yang merata,” harapnya. (Humas DPRD Kaltim/yud/dhi)  


Pewarta:

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2013