Sejumlah informasi seputar Kalimantan Timur (Kaltim) ditayangkan Kantor Berita ANTARA Biro Kaltim pada Sabtu (8/4), mulai dari sejumlah 28 peserta beregu ikut memeriahkan Festival Beduk Sahur di Samarinda, hingga Dinas Perhubungan Kaltim menggelar inspeksi keselamatan angkutan mudik lebaran.
Beginilah rangkuman informasi seputar Kaltim kemarin yang masih menarik untuk dibaca kembali.
1. Semarak beduk sahur
Sebanyak 28 peserta beregu yang terbagi dua kategori, yakni tradisional dan moderen ikut meriahkan Festival Beduk Sahur yang dilaksanakan di Kelurahan Sungai Keledang, Kecamatan Samarinda Seberang.
Kegiatan yang diinisiasi oleh Pemuda Pemudi Samarinda Seberang (PISS), Ikatan Remaja Masjid (IRMA) Masjid Ash Shabirin dan Gerakan Pemuda Pemudi Seberang (GERPAS), digelar untuk meningkatkan kreatifitas anak-anak muda, dan mengarahkannya kepada kegiatan-kegiatan positif.
Selengkapnya silahkan diklik.
2. Jaminan perlindungan pekerja di IKN
Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor mengingatkan Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) untuk memberi jaminan perlindungan sosial ketenagakerjaan bagi semua orang yang bekerja dalam proyek pembangunan Ibu Kota Nusantara ( IKN).
Isran Noor mengungkapkan proyek bernilai Rp466 triliun itu merupakan proyek besar sehingga memerlukan standar keamanan yang tinggi, khususnya kepada para pekerjanya. Selain ketentuan sudah mengatur perlindungan pekerja, ia juga mengatakan bahwa pekerjaan proyek di IKN berisiko tinggi.
Selengkapnya silahkan diklik.
3. Pemkab PPU bayar THR tepat waktu
Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur membayarkan tunjangan hari raya (THR) kepada pegawai negeri sipil (PNS) dan tenaga honorer di lingkungan pemkab setempat tepat waktu.
Pelaksana Tugas Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Kabupaten Penajam Paser Utara, Muhajir di Penajam, Sabtu, mengatakan pemkab membuat peraturan bupati menyangkut pembayaran THR dan gaji ke-13 bagi PNS.
Selengkapnya silahkan diklik.
4. Erika Siluq mangkir dari panggilan polisi
Erika Siluq, tersangka kasus penutupan paksa tambang batu bara yang dikelola PT Energi Batu Hitam di Kampung Dingin, Muara Lawa, Kabupaten Kutai Barat, Kalimantan Timur, tidak memenuhi panggilan polisi untuk dimintai keterangan karena sedang sakit.
Erika Siluq adalah satu dari 13 tersangka dalam kasus penutupan tambang tersebut. Selain Erika, semua tersangka lain ditahan di Markas Polres Kutai Barat di Barong Tongkok, lebih kurang berjarak 550 kilometer barat laut dari Balikpapan.
Selengkapnya silahkan diklik.
5. Inspeksi angkutan mudik lebaran
Dinas Perhubungan Provinsi Kalimantan Timur melaksanakan inspeksi keselamatan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ) atau Ramp Check dalam rangka memastikan kelayakan kendaraan angkutan umum yang digunakan untuk mudik Lebaran Tahun 2023.
Kegiatan yang dilaksanakan di beberapa titik lokasi angkutan umum se-Kaltim ini akan dilaksanakan mulai 29 Maret hingga 12 April 2023 mendatang. sejumlah titik kendaraan umum telah dilakukan pengecekan diantaranya Terminal Tipe B Sungai Kunjang, Terminal Tipe B Lempake, Terminal Tipe B Paser dan Pool Bus (Arafat, Jahe Raya, Samarinda Lestari, Gelora, Kangaroo dan Perum DAMRI).
Selengkapnya silahkan diklik.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2023
Beginilah rangkuman informasi seputar Kaltim kemarin yang masih menarik untuk dibaca kembali.
1. Semarak beduk sahur
Sebanyak 28 peserta beregu yang terbagi dua kategori, yakni tradisional dan moderen ikut meriahkan Festival Beduk Sahur yang dilaksanakan di Kelurahan Sungai Keledang, Kecamatan Samarinda Seberang.
Kegiatan yang diinisiasi oleh Pemuda Pemudi Samarinda Seberang (PISS), Ikatan Remaja Masjid (IRMA) Masjid Ash Shabirin dan Gerakan Pemuda Pemudi Seberang (GERPAS), digelar untuk meningkatkan kreatifitas anak-anak muda, dan mengarahkannya kepada kegiatan-kegiatan positif.
Selengkapnya silahkan diklik.
2. Jaminan perlindungan pekerja di IKN
Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor mengingatkan Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) untuk memberi jaminan perlindungan sosial ketenagakerjaan bagi semua orang yang bekerja dalam proyek pembangunan Ibu Kota Nusantara ( IKN).
Isran Noor mengungkapkan proyek bernilai Rp466 triliun itu merupakan proyek besar sehingga memerlukan standar keamanan yang tinggi, khususnya kepada para pekerjanya. Selain ketentuan sudah mengatur perlindungan pekerja, ia juga mengatakan bahwa pekerjaan proyek di IKN berisiko tinggi.
Selengkapnya silahkan diklik.
3. Pemkab PPU bayar THR tepat waktu
Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur membayarkan tunjangan hari raya (THR) kepada pegawai negeri sipil (PNS) dan tenaga honorer di lingkungan pemkab setempat tepat waktu.
Pelaksana Tugas Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Kabupaten Penajam Paser Utara, Muhajir di Penajam, Sabtu, mengatakan pemkab membuat peraturan bupati menyangkut pembayaran THR dan gaji ke-13 bagi PNS.
Selengkapnya silahkan diklik.
4. Erika Siluq mangkir dari panggilan polisi
Erika Siluq, tersangka kasus penutupan paksa tambang batu bara yang dikelola PT Energi Batu Hitam di Kampung Dingin, Muara Lawa, Kabupaten Kutai Barat, Kalimantan Timur, tidak memenuhi panggilan polisi untuk dimintai keterangan karena sedang sakit.
Erika Siluq adalah satu dari 13 tersangka dalam kasus penutupan tambang tersebut. Selain Erika, semua tersangka lain ditahan di Markas Polres Kutai Barat di Barong Tongkok, lebih kurang berjarak 550 kilometer barat laut dari Balikpapan.
Selengkapnya silahkan diklik.
5. Inspeksi angkutan mudik lebaran
Dinas Perhubungan Provinsi Kalimantan Timur melaksanakan inspeksi keselamatan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ) atau Ramp Check dalam rangka memastikan kelayakan kendaraan angkutan umum yang digunakan untuk mudik Lebaran Tahun 2023.
Kegiatan yang dilaksanakan di beberapa titik lokasi angkutan umum se-Kaltim ini akan dilaksanakan mulai 29 Maret hingga 12 April 2023 mendatang. sejumlah titik kendaraan umum telah dilakukan pengecekan diantaranya Terminal Tipe B Sungai Kunjang, Terminal Tipe B Lempake, Terminal Tipe B Paser dan Pool Bus (Arafat, Jahe Raya, Samarinda Lestari, Gelora, Kangaroo dan Perum DAMRI).
Selengkapnya silahkan diklik.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2023