Tana Paser (ANTARA Kaltim) - Sekitar 900 jiwa warga Desa Mendik Karya Empat Kecamatan Long Kali, Kabupaten Paser, membutuhkan pasokan air akibat kekeringan yang terjadi di daerah itu.

Salah seorang staf aparatur Pemerintahan Desa Mendik Karya Empat Ahmad Yani, mengatakan, kekeringan di daerahnya terjadi sejak sebulan lalu.

"Sumber-sumber air di daerah kami sudah mengering, sementara tidak ada hujan selama sebulan ini," kata Yani saat melaporkan kondisi kekeringan di daerahnya di Kantor Kecamatan Long Kali.

Menurut dia, Desa Mendik Karya Empat dihuni 250 kepala keluarga dengan jumlah warga sebanyak 900 jiwa.

Desa tersebut terletak sekitar 10 kilometer dari Ibu Kota Kecamatan Long Kali.

Untuk menuju desa itu kata Yani, dibutuhkan waktu satu jam karena harus melewati jalan tanah.

"Memang, ada jalan yang diaspal menuju ke lokasi, tetapi hanya berapa kilo saja, lainnya berupa jalan tanah yang jika musim hujan  berlumpur," katanya.

Untuk memenuhi kebutuhan air, warga melalui pemerintah desa meminta bantuan kepada PTPN XIII, perusahaan perkebunan sawit.

"Pasokan air dikirim PTPN XIII menggunakan tangki air dan dibagikan kepada penduduk secara bergiliran," katanya.

Dalam sehari kata Yani, pasokan air yang dikirim PTPN XIII sebanyak dua hingga tiga rit.

"Bantuan air ini sudah sepekan berjalan,"katanya

Untuk pembagian air ini kata dia dijatah untuk satu keluarga sebanyak satu drum. (*)

Pewarta: R. Wartono

Editor : Amirullah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2013